Tanda Muslim Sejati Menurut Ustadz Adi Hidayat: Keimanan yang Tersentuh Hati

BeritaNasional.com - Ustadz Adi Hidayat menjelaskan bahwa keimanan seorang Muslim harus dibuktikan dengan tindakan nyata, bukan hanya sekadar mengaku atau diakui oleh orang lain.
Menurutnya, bukti keimanan seseorang dapat dilihat dari cara mereka menjalankan ibadah. Dalam Islam, keimanan merupakan hal yang sangat penting dan menjadi fondasi utama dalam rukun iman, yaitu iman kepada Allah SWT.
Menurut Ustadz Adi Hidayat, iman adalah perbuatan hati yang membutuhkan bukti nyata, yaitu beribadah kepada Allah SWT, salah satunya dengan menjalankan sholat.
"Jika hanya sekadar mengucapkan dua kalimat syahadat dengan lisan, maka itu hanya membuat seseorang disebut Muslim, namun belum mencapai tingkat iman yang seutuhnya jika belum menyentuh hati," kata Ustadz Adi Hidayat dalam ceramahnya yang dilansir dari kanal YouTube Adi Hidayat Official, Jumat (14/3/2025).
Di zaman Rasulullah SAW, ada sekelompok orang Arab Badui yang mengaku telah beriman kepada Allah SWT. Ketika itu, Allah SWT segera menurunkan ayat untuk menanggapi pernyataan tersebut, sebagaimana tercantum dalam Surat Al-Hujurat Ayat 14:
قَالَتِ ٱلْأَعْرَابُ ءَامَنَّا ۖ قُل لَّمْ تُؤْمِنُوا۟ وَلَٰكِن قُولُوٓا۟ أَسْلَمْنَا وَلَمَّا يَدْخُلِ ٱلْإِيمَٰنُ فِى قُلُوبِكُمْ ۖ وَإِن تُطِيعُوا۟ ٱللَّهَ وَرَسُولَهُۥ لَا يَلِتْكُم مِّنْ أَعْمَٰلِكُمْ شَيْـًٔا ۚ إِنَّ ٱللَّهَ غَفُورٌ رَّحِيمٌ
Qālatil-a'rābu āmannā, qul lam tu`minū wa lākin qūlū aslamnā wa lammā yadkhulil-īmānu fī qulūbikum, wa in tuṭī'ullāha wa rasūlahū lā yalitkum min a'mālikum syai'ā, innallāha gafūrur raḥīm.
Artinya: "Orang-orang Arab Badui itu mengatakan, 'Kami telah beriman.' Katakanlah kepada mereka, 'Kalian belum beriman, tetapi katakanlah, 'kami telah tunduk' karena iman belum memasuki hati kalian. Jika kalian taat kepada Allah dan Rasul-Nya, Dia tidak akan mengurangi sedikit pun pahala amalan kalian. Sesungguhnya Allah Maha Pengampun dan Maha Penyayang."
Ustadz Adi Hidayat menjelaskan, "Iman yang sudah menyentuh hati akan memunculkan konfirmasi berupa energi yang membimbing perilaku kita, sehingga menunjukkan bukti nyata keimanan seseorang."
Dengan demikian, seorang Muslim yang benar-benar beriman tidak hanya akan mengucapkan syahadat, tetapi juga akan membuktikan keimanan tersebut melalui tindakan yang sesuai dengan ajaran agama, termasuk ketaatan dalam beribadah dan menjalankan perintah Allah SWT.
Muhammad Dzaki Ramadhan
9 bulan yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 21 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu