Dikunjungi Andra Soni, Pramono Tawarkan Aplikasi JAKI untuk Digunakan di Banten

BeritaNasional.com - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menerima kunjungan Gubernur Banten Andra Soni dan kepala daerah tingkat kota/ kabupaten dari Banten, Rabu (9/4/2025)
Dalam kunjungan para pejabat Banten di Balai Kota Jakarta Pusat tersebut, Pramono menawarkan aplikasi pengaduan permasalagan-permasalahan JAKI agar juga dapat digunakan di Banten.
"Mengenai JAKI, kami menawarkan untuk bisa diimplementasikan di kabupaten maupun kota maupun provinsi Banten," kata Pramono kepada wartawan.
Menurutnya Jakarta dan Banten memiliki karakteristik yang serupa sehingga permasalahan-permasalahan yang dialaminya pun serupa.
"Banten dan Jakarta dalam banyak hal memang bersinggungan, maka untuk itu kami bersepakat berdiskusi untuk memecahkan bersama persoalan-persoalan yang ada di lapangan," ujarnya.
"Dari hal yang berkaitan dengan kemacetan, banjir, sampah bahkan juga kerjasama secara administratif apa yang menjadi sudah dijalankan," tambahnya.
Oleh karena itu, dia berharap pertemuan ini bisa mempererat hubungan Banten dan Jakarta agar persoalan di kedua daerah dapat diselesaikan dengan segera.
"Mudah-mudahan ini juga menjadi awal yang baik bagi kerja sama yang lebih erat dan real di lapangan," ucapnya
Di kesempatan yang sama, Andra senang telah diterima dengan baik di Balai Kota Jakarta. Dia pun memastikan seluruh kerja sama yang dibahas hari ini akan ditindaklanjuti.
"Maka Alhamdulillah tadi banyak diskusi di level gubernur dan wali kota/ bupati, InsyaAllah lanjut hari ini teman-teman teknis langsung melakukan koordinasi dan nanti akan saling berkunjung," kata Andra.
Ia pun yakin Pramono bakal membantu pembangunan Banten ke depannya. Mengingat, Banten merupakan salah satu wilayah aglomerasi yang bakal diurus oleh Jakarta usai Ibu Kota berpindah ke Nusantara, Kalimantan Timur.
"Insyaallah saya punya keyakinan, di bawah ke pemimpinan Gubernur DKJ, Insyaallah bantuan, support kepada daerah algomerasinya akan maksimal," terang dia
"Tentu permasalahan-permasalahan bersama kita bisa kita selesaikan dan saya sekali lagi mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya telah menerima kami dari Provinsi Banten," tambahnya menandasi
10 bulan yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu