Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Tutuyan Sulawesi Utara

Oleh: Harits Tryan
Kamis, 17 April 2025 | 08:45 WIB
Ilustrasi gempa bumi. (Foto/Pixabay)
Ilustrasi gempa bumi. (Foto/Pixabay)

BeritaNasional.com - Gempa bumi dengan magnitudo 5,7 mengguncang wilayah laut di tenggara Tutuyan, Bolaang Mongondow Timur, Sulawesi Utara, pada Kamis pagi (17/4/2025), pukul 07.51 WIB.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan bahwa pusat gempa berada di koordinat 0,36 Lintang Utara dan 124,90 Bujur Timur, tepatnya 54 kilometer tenggara Tutuyan. Gempa terjadi di kedalaman 10 kilometer dan berlokasi di laut.

Meski tidak berpotensi tsunami, gempa ini dirasakan di beberapa wilayah dengan skala intensitas yang bervariasi menurut skala Modified Mercalli Intensity (MMI). 

Di Bitung, Manado, Minahasa, dan Gorontalo Utara, gempa dirasakan pada skala II MMI—yang berarti getaran dirasakan oleh beberapa orang, terutama di lantai atas bangunan. Di wilayah Bolaang Mongondow (Bolmong), getaran terasa lebih kuat dengan skala III MMI, setara dengan getaran yang dirasakan nyata di dalam rumah dan seolah-olah ada truk melintas.

Hingga saat ini belum ada laporan kerusakan bangunan atau korban jiwa akibat gempa tersebut. BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Masyarakat juga diminta untuk tetap waspada terhadap kemungkinan gempa susulan dan mengikuti arahan dari instansi berwenang serta memperhatikan pembaruan informasi resmi dari BMKG.sinpo

Editor: Harits Tryan
Komentar: