Pramono Tawarkan Kabupaten Karawang Belajar Penggunaan Aplikasi JAKI

Oleh: Lydia Fransisca
Selasa, 06 Mei 2025 | 16:43 WIB
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung (BeritaNasional/Ahda)
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung (BeritaNasional/Ahda)

BeritaNasional.com -  Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menawarkan Bupati Karawang Aep Syaepuloh agar salah satu daerah di Jawa Barat menggunakan aplikasi Jakarta Kini (JAKI)

Seperti diketahui, JAKI merupakan aplikasi untuk menyelesaikan berbagai masalah di Jakarta, mulai dari pengecekan harga pangan, kualitas udara, hingga tempat mengadu seluruh persoalan di Jakarta. 

"Dalam kesempatan ini, saya ingin menawarkan dua hal. Yang pertama kalau Bapak Bupati dan Forkopimda Karawang setuju, kami menawarkan untuk menggunakan Jaki," kata Pramono dalam acara Panen Raya di Karawang Jawa Barat, Selasa (6/5/2025).

"JAKI itu adalah aplikasi yang ada di pemerintah Jakarta yang sekarang ini hampir 93% aktivitas masyarakat Jakarta itu terpantau melalui JAKI," tambahnya.

Ia pun memersilakan jajaran Pemkab Karawang untuk belajar terkait JAKI secara gratis. Namun, pembuatan aplikasinya tak dapat ditanggung oleh Pemprov DKI.

"Secara khusus kami menawarkan kepada Bapak Bupati dan jajarannya, kalau mau belajar JAKI, gratis Pak. Tapi nanti kalau bapak mau install bayar sendiri, tapi belajarannya full kami gratis," ujar Pramono sambil tertawa.

Menurut Pramono, aplikasi ini sangat bermanfaat untuk menyelesaikan persoalan-persoalan yang ada di masyarakat. 

Maka dari itu, dia pun telah menawarkan hal serupa ke Lampung, Banten, dan daerah-daerah lainnya.

"Saya yakin akan sangat bermanfaat karena pemerintahan Lampung dan beberapa pemerintah daerah, kemarin sudah juga, dalam minggu ini kalau gak salah Maluku Utara dan sebagainya," tandasnya.sinpo

Editor: Sri Utami Setia Ningrum
Komentar: