Trailer Kedua GTA 6 Tayang, Tampilkan Dunia Leonida dan Duo Kriminal Baru

BeritaNasional.com - Setelah penantian panjang, Rockstar Games akhirnya meluncurkan trailer kedua untuk Grand Theft Auto VI. Banyak yang sudah tak sabar ingin melihat cuplikan baru dari game yang paling dinanti ini, dan kemarin mereka mendapat kejutan besar.
Sesuai tradisi GTA, trailer ini langsung meledak di internet dalam waktu kurang dari sehari, jumlah penontonnya sudah tembus lebih dari 61 juta.
Sekilas Dunia GTA 6 yang Semakin Jelas
Berbeda dari trailer pertama yang lebih bernuansa teaser, video terbaru ini memberikan gambaran yang jauh lebih mendalam tentang dunia GTA 6. Rockstar secara resmi mengonfirmasi bahwa Vice City akan kembali menjadi salah satu lokasi utama dalam game. Meski sempat mengecewakan karena kabar penundaan perilisannya, Rockstar tampaknya berhasil menjaga semangat para penggemar tetap menyala.
Sebagai pengingat, Grand Theft Auto VI dijadwalkan rilis pada 26 Mei 2026 untuk konsol PS5 dan Xbox Series X. Sayangnya, informasi mengenai versi PC masih belum diumumkan.
Dua Tokoh Utama dan Nuansa Baru Leonida
Dalam trailer ini, kita diperkenalkan lebih dekat dengan dua karakter utama—Jason dan Lucia. Keduanya adalah pasangan kriminal yang menjelajahi negara bagian fiksi bernama Leonida, yang jelas terinspirasi dari Florida, lengkap dengan nuansa tropis dan kehidupan malamnya yang khas.
Potongan adegan dari kampanye game menunjukkan visual yang sangat detail, adegan aksi yang intens, serta berbagai elemen khas GTA yang membuat penggemarnya jatuh cinta sejak dulu.
HUKUM | 15 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 20 jam yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 16 jam yang lalu