Dishub DKI Siagakan 190 Personel Atur Lalin Imbas Demo Ojol Hari Ini

Oleh: Lydia Fransisca
Selasa, 20 Mei 2025 | 15:07 WIB
Ratusan pengemudi ojek online (ojol) melakukan aksi unjuk rasa di kawasan Patung Kuda, Jakarta, Selasa (20/5/2025). (Beritanasional.com/Oke Atmaja)
Ratusan pengemudi ojek online (ojol) melakukan aksi unjuk rasa di kawasan Patung Kuda, Jakarta, Selasa (20/5/2025). (Beritanasional.com/Oke Atmaja)

BeritaNasional.com -  Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta menyiagakan 190 personel untuk membantu pengamanan lalu lintas pada saat aksi demonstrasi ojek online (ojol), Selasa (20/5/2025) 

Kepala Bidang Pengendalian dan Operasional (Dalops) Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Dishub DKI Jakarta Harlem Simanjuntak mengatakan, ratusan personel itu hanyalah termasuk petugas dari tingkat provinsi dan Jakarta Pusat.

"(Dishub menyiagakan) 190 orang di luar wilayah utara, selatan, barat dan timur," kata Harlem ketika dihubungi Beritanasional.com.

Meski demikian, Harlem menegaskan bahwa kewenangan melakukan rekayasa lalu lintas berada di tangan pihak kepolisian sehingga tugas Dishub hanyalah membantu.

"Untuk pengalihannya kami koordinasikan dengan Dirlantas Polda Metro Jaya," ujarnya.

Sebelumnya, Ditlantas Polda Metro Jaya mengimbau kepada pengendara untuk menghindari tiga titik ruas jalan yang akan menjadi fokus eskalasi massa demonstran dari elemen pengemudi driver atau ojek online (ojol) pada Selasa (20/5/2025).

“Dimungkinkan akan terjadi peningkatan volume lalin dikarenakan adanya aktivitas penyampaian,” kata Wadirlantas Polda Metro Jaya, AKBP Argo Wiyono dalam keteranganya.

Ketiga lokasi yang menjadi titik massa, adalah; Bundaran Patung Kuda (Medan Merdeka Selatan); Kementerian Perhubungan (Merdeka Barat); dan Gedung MPR/DPR RI.

“Kami imbau bagi masyarakat pengguna jalan agar menghindari ruas ruas jalan di sekitar lokasi tersebut atau mencari alternatif jalan lainnya,” tuturnya.

Sementara, Argo mengatakan untuk penerapan rekayasa arus lalu lintas, akan diterapkan secara situasional melihat situasi dan kondisi kontijensi di lapangan.  

“Mari kita sama sama menjaga agar kegiatan masyarakat dan kegiatan aksi penyampaian pendapat dapat berlangsung secara aman dan lancar dengan tetap menjaga ketertiban berlalu lintas,” tuturnya.

 sinpo

Editor: Sri Utami Setia Ningrum
Komentar: