Djarot: Kongres PDIP Hanya untuk Kukuhkan Megawati Jadi Ketum 2025–2030

BeritaNasional.com - Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat mengatakan, agenda Kongres PDIP 2025 hanya untuk mengukuhkan Megawati Soekarnoputri sebagai ketua umum periode 2025-2030. Sebab arus bawah partai berlambang banteng menghendaki Megawati untuk memimpin kembali.
"Dan selalu saya sampaikan bahwa arus bawah ya itu menghendaki ketua umum tetap ibu Megawati Soekarnoputri sehingga kongres tinggal mengukuhkan beliau sebagai ketua umum dan diberikan kewenangan penuh untuk menyusun kepengurusan DPP periode 2025-2030 jadi tunggu saja," katanya di Lenteng Agung, Jakarta, Minggu (1/6/2025).
Djarot mengatakan, penyelenggaraan kongres menunggu keputusan Megawati sebagai ketua umum. Hal itu seusai dengan aturan partai.
"Kongres tunggu keputusan ketua umum karena anggaran dasar rumah tangga itu menyebutkan bahwa yang menentukan kapan kongres dilaksanakan adalah ketua umum," ujarnya.
Djarot membantah Kongres akan digelar pada bulan Juni ini karena berbarengan dengan bulan Bung Karno.
"Itu kan interpretasi anda," katanya.
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 3 jam yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
HUKUM | 22 jam yang lalu
PERISTIWA | 16 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu