Libas PSBS Biak, Bojan Hodak Ungkap Persib Makin Percaya Diri

BeritaNasional.com - Persib Bandung sukses membawa pulang poin penuh dari lawatan mereka ke markas PSBS Biak.
Dalam pertandingan pekan kesembilan Super League 2025/26 yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (17/10/2025), skuad Maung Bandung berhasil menaklukkan tim tuan rumah dengan skor telak 3-0.
Kemenangan meyakinkan ini diraih berkat kontribusi tiga gol yang dicetak oleh pemain berbeda. Gol pembuka tercipta menjelang akhir babak pertama melalui tendangan penalti Andrew Jung di menit ke-45+3.
Dominasi Persib berlanjut di babak kedua, di mana Uilliam Barros Pereira menggandakan keunggulan pada menit ke-58, disusul gol penutup dari Luciano Guaycochea di menit ke-77.
Pelatih Persib Bojan Hodak menyambut positif hasil yang diraih anak asuhnya. Ia menilai seluruh pemain, baik yang turun sebagai starter maupun pengganti, mampu menunjukkan performa yang apik.
"Pertandingan bagus. Hasil ini membuat kami lebih percaya diri dan kami tinggal menatap pertandingan selanjutnya," ujar Hodak dalam konferensi pers usai laga.
Meski meraih kemenangan telak, pelatih asal Kroasia ini tetap memiliki catatan khusus untuk perbaikan timnya. Menurutnya, Persib seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol mengingat banyaknya peluang yang tercipta. Ia menyoroti penyelesaian akhir yang masih terburu-buru.
"Dengan peluang yang kami miliki harusnya bisa tercipta lebih banyak gol. Penyelesaian akhir kami terburu-buru. Kami harus buat latihan supaya bisa lebih tenang lagi," tegas Hodak.
Persib kini akan fokus mempersiapkan diri untuk menghadapi pertandingan Super League selanjutnya demi menjaga posisi mereka di papan atas klasemen.
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
EKBIS | 8 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 20 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 15 jam yang lalu