Prabowo Dapat Penghargaan The Bejewelled Grand Cordon of Al Nahda dari Raja Yordania

Oleh: Lydia Fransisca
Jumat, 14 November 2025 | 20:37 WIB
Raja Yordania kunjungi Indonesia (Foto/Youtube Sekretariat Presiden)
Raja Yordania kunjungi Indonesia (Foto/Youtube Sekretariat Presiden)

BeritaNasional.com - Presiden Prabowo Subianto mendapatkan penghargaan The Bejewelled Grand Cordon of Al Nahda (Order of the Renaissance) dari Raja Kerajaan Yordania Hasyimiah Raja Abdullah II ibn Al Hussein.

Tanda kehormatan itu diserahkan langsung dalam kunjungan kenegaraan Abdullah II ke Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (14/11/2025).

Order of the Renaissance merupakan salah satu ordo tertinggi yang dimiliki Kerajaan Yordania. 

Penghargaan ini biasanya diberikan kepada raja, pangeran, kepala negara, atau perdana menteri yang dinilai memiliki kontribusi besar bagi hubungan dengan Yordania. 

Sejumlah tokoh dunia sebelumnya juga pernah menerima penghargaan ini, mulai dari Prince Philip-Duke of Edinburgh, Raja Denmark Frederik X, Ratu Belanda Maxima, mantan Kanselir Jerman Angela Merkel, hingga Presiden Guinea-Bissau Umaro Sissoco Embaló. 

Deretan nama tersebut menunjukkan posisi penghargaan ini sebagai salah satu simbol kehormatan paling prestisius dalam diplomasi internasional.

Usai prosesi penganugerahan, Menteri Luar Negeri Sugiono menegaskan bahwa penghormatan ini juga menjadi kebanggaan bagi Indonesia. 

“Itu bentuk apresiasi. Suatu kebanggaan Bapak Presiden menerima,” ujarnya kepada media.


 sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: