Arus Balik Lebaran 2024

Polri Ungkap Titik Rawan Kecelakaan di Tol Trans Jawa saat Arus Balik ke Jakarta, Simak Baik-baik!

Oleh: Mufit
Jumat, 12 April 2024 | 15:00 WIB
Kendaraan di pintu tol Cikampek Utama. (BeritaNasional/Elvis Sendouw)
Kendaraan di pintu tol Cikampek Utama. (BeritaNasional/Elvis Sendouw)

BeritaNasional.com - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memetakan titik rawan kecelakaan di jalan Tol Trans Jawa pada saat arus balik ke Jakarta.

Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan mengatakan, titik rawan kecelakaan terdapat di KM 570, KM 429, dan KM 370 sampai KM 360.

“Kita sudah mendapatkan sebenarnya daerah-daerah rawan kecelakaan, mulai dari Surabaya sampai dengan ke Jakarta, di tol ini,” kata Aan kepada wartawan, Jumat  (12/4/2024).

Dia menyebut titik tersebut menjadi jalur yang biasa dialami para pemudik ketika melaju dari timur menuju arah barat Jawa.

“KM 570, KM 429, dan KM 370 sampai KM 360. menjadi titik trouble spot karena sering kejadian kecelakaan tunggal,” jelasnya.

Selain titik lelah, ada juga titik rawan kemacetan yang diakibatkan antrean masuk rest area dan beberapa kendaraan yang parkir di bahu jalan. 

Aan menyebut faktor itu kerap menjadi titik penyebab kemacetan yang harus dikelola dengan baik.

“Kemudian, di rest area juga pasti, kemudian kendaraan yang parkir di bahu jalan juga masih jadi perlambatan,” tutur Aan.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: