Cak Imin Rahasiakan Jagoannya Dalam Pilkada Jatim, Takut Ketahuan Khofifah
BeritaNasional.com - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengaku akan bekerja sama dengan PPP dalam Pilkada 2024, khususnya di Jawa Timur.
Akan tetapi, dia enggan membocorkan nama tokoh yang akan diusung bersama PPP di Jawa Timur lantaran.
Cak Imin mengaku, khawatir tokoh itu diketahui eks Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa yang akan turut bertarung dalam kontestasi tersebut.
"Masih rahasia. Nanti kalau bocor ketahuan Khofifah bahaya," ujar Cak Imin di DPP PKB, Senin (29/4/2024).
Dirinya mengaku, akan berkonsentrasi dalam Pilkada Jatim 2023. Menurutnya, daerah tersebut merupakan salah satu tantangan untuk dimenangkan.
"Jatim tadi memang menyita waktu agak banyak dalam pembahasan dan hampir sepakat pokoknya kita harus mengusung seseorang," tuturnya.
Ia juga meminta awak media tidak menekan dalam mempertanyakan tokoh yang dimaksud Cak Imin. Dia berjanji akan memberi tahu pada waktu yang tepat.
"Jangan dipancing soal nama, pokoknya rahasia yang akan diumumkan pada waktu yang tepat," kata dia.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu