Rahayu Saraswati Ungkap Peluang Maju di Pilgub Jakarta
BeritaNasional.com - Wakil Ketua Umum Gerindra Rahayu Saraswati mengaku siap apabila ditugaskan menjadi bakal calon gubernur Jakarta pada Pilkada 2024.
"Kalau kita di Gerindra itu dididik dengan sebutan pejuang politik. Sehingga kalau misalkan negara memanggil, di mana pun kita ditugaskan kita harus siap," katanya kepada wartawan, dikutip Kamis (2/5/2024).
Saat ini, Sara mengaku belum mendapatkan arahan dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Prabowo yang akan menentukan siapa saja yang akan dicalonkan oleh Gerindra di Pilkada 2024.
"Saya belum ada arahan karena memang kalau untuk pilkada sepenuhnya prerogatif ada di bapak prabowo Subianto sebagai ketua umum saat ini," katanya.
Sara pun memastikan Partai Gerindra akan mengusung kader sendiri di Pilkada Jakarta.
Saat ini internal Gerindra masih melakukan evaluasi siapa yang akan dicalonkan.
"Persoalan siapa yang maju dimana, belum ada daftar resmi. Jadi belum berani untuk kami berikan apapun informasi," katanya.
Sebelumnya, Partai Gerindra menyiapkan sosok kader muda untuk bertarung di Pilkada Jakarta 2024. Saat ini Gerindra tengah menggodok bakal calon gubernur Jakarta.
"Pilgub DKI itu kami sedang godok, mudah-mudahan kami akan majukan kader internal partai yang masih baru, masih gres, dan tentunya berpeluang menang," ujar Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, Rabu (17/4/2024).
Adapun Gerindra punya kader muda seperti Budisatrio Djiwandono sampai Moreno Soeprapto.
Ketika dua nama ini disebut, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan sosoknya masih digodok.
"Sosok yang fresh lah pokoknya. Ya masih digodok, belum matang itu," kata Muzani, Kamis (18/4/2024).
Muzani menuturkan, sosok yang akan diusung juga harus memiliki visi ekonomi yang baik.
Karena status Jakarta yang telah berubah tidak lagi jadi ibu kota, melainkan menjadi pusat perekonomian nasional.
"Ya orang yang secara personal memiliki visi tentang ekonomi, memiliki keluwesan di dalam melakukan pendekatan kepada semua kalangan dan bisa memiliki toleransi yang tinggi untuk semua profesi dan kalangan," kata wakil ketua MPR RI.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu