Gerindra Sebut Tak Ada Hambatan Psikologis untuk Kerjasama dengan PKS
BeritaNasional.com - Partai Gerindra memastikan tidak ada hambatan psikologis untuk bekerjasama dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Presiden terpilih Prabowo Subianto belum bertemu dengan PKS hanya karena masalah teknis.
"Enggak ada hambatan. Enggak akan ada hambatan psikologis. Sebetulnya kemungkinan besar soal teknis teknis saja," kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman di DPR, Jakarta, Senin (6/5/2024).
Prabowo ingin mengedepankan politik merangkul. Ketua umum Gerindra ini ingin merangkul seluruh kekuatan politik di Indonesia.
"Dalam konteks yang lebih besar, seperti disampaikan Pak Prabowo kami ingin mengedepankan politik merangkul. PKS tentu salah satu elemen penting di bangsa ini yang salah satu dari 9 partai, yang memang harus kita rangkul. Soal teknisnya saya pikir gampang aja, nanti begitu akan ada pertemuan, teman-teman akan di update," ujar Habiburokhman.
Partai Gerindra menghargai PKS yang sudah menjadi kawan koalisi pada Pemilu 2014 dan 2019. Meski pada Pemilu 2024 mengambil jalan yang berbeda.
"Nah tentu kami tetap menghargai PKS, dalam konteks pertemanan seperti itu, persahabatan seperti itu. PKS punya andil besar sampai saat ini pak Prabowo jadi presiden," kata Habiburokhman.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 20 jam yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
POLITIK | 17 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu