Pengamat Sebut Presidential Club Bisa Terealisasi, Bagaimana Megawati, SBY, dan Jokowi?
BeritaNasional.com - Pengamat Politik Universitas Al Azhar Ujang Komaruddin menilai presidential club yang digagas Presiden terpilih Pilpres 2024 Prabowo Subianto berpotensi terealisasi.
“Apakah bisa terbentuk ya mungkin bisa di politik tidak yang tidak bisa. Apakah bisa direalisasikan yang mungkin juga,” ujar Ujang kepada Beritanasional.com pada Kamis (9/5/2024).
Menurut dia, hal tersebut tergantung kebutuhan Prabowo sebagai presiden. Dia menilai wacana tersebut memiliki sisi positif agar Prabowo bisa mendapatkan masukan dari presiden terdahulu.
“Memang positifnya adalah Prabowo butuh masukan nasehat pengalaman dari para mantan presiden,” tuturnya.
Ujang juga menduga Prabowo ingin menyatukan para presiden, khususnya Presiden ke-5 Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Joko Widodo dan Presiden Ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
“Mungkin Prabowo ingin menyatukan presiden yang masih dongkol dan marah, tapi tidak ingin ketemu. Jadi disatukan dalam satu wadah atau forum itu untuk bisa bersatu,” katanya.
Meski demikian, dia tak takin Megawati bisa menerima SBY dan Jokowi. Ujang menganalogikan Megawati dengan dua presiden lainnya bak air dan minyak.
“Ya, kalau disatukan bisa kayak minyak dengan air saling membelakangi. Bisa jadi mereka saling menggerutu. Dengan adanya wacana ini, mereka bisa bertemu gitu,” ucapnya.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu