Pelaku Begal Casis Bintara Polri Ditembak Mati Polisi

Oleh: Mufit
Kamis, 16 Mei 2024 | 20:20 WIB
Ilustrasi pembunuhan. (Foto/Freepik)
Ilustrasi pembunuhan. (Foto/Freepik)

BeritaNasional.com - Salah satu dari lima pelaku pembegalan berinisial PN terhadap Calon Siswa (Casis) Bintara Polri, Satrio Mukti Raharjo (18), tewas ditembak polisi. 

Wadirreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Imam Yulisdiyanto mengatakan, polisi melakukan tindakan tegas lantaran PN sempat melawan ke polisi pada saat penangkapan.

"Mengungkap, menangkap, bahkan menindak tegas terukur terhadap pelaku-pelaku tersebut. Mereka pada saat menunjukkan TKP lain melakukan perlawanan," kata Imam kepada wartawan, Kamis (16/5/2024).

"Sehingga 1 orang berinisal PN harus meregang nyawa dilakukan tindakan tegas oleh tim daripada Jatanras, dua orang harus dilumpuhkan dengan menembak kakinya," sambungnya. 

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan, pelaku yang ditangkap ada lima orang. Penangkapan dilakukan di beberapa tempat pada Rabu 15 Mei 2024.

"Pelakunya ada lima," ujar Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Kamis (16/5/2024).

Mantan Kapolres Jakarta Selatan itu menjelaskan, tiga orang di antaranya merupakan satu kelompok yang perannya sebagai joki, kapten dan eksekutor. Mereka telah beraksi di sejulah lokasi.

"Mereka pelaku 365 KUHP (pencurian dengan kekerasan). Mereka kelompok yang sangat sadis. Ada beberapa TKP diungkap," ucapnya.

Sementara untuk dua orang lainnya, lanjut Ade Ary, merupakan penadah yang perannya membantu memasarkan hasil curian sepeda motor dan handphone.

"Dan juga yang membeli barang hasil kejahatan. Penadah dikenakan Pasal 480 KUHP," ungkapnya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: