Airlangga Sambut Khofifah dan Emil Dardak di Kediamannya
BeritaNasional.com - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyambut eks Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa dan eks Wakil Gubernur Jatim Emil Dardak.
Perjamuan itu dilaksanakan di rumah dinasnya di Jl. Widya Chandra III, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
"Apa kabar Ibu?" tanya Airlangga kepada Khofifah.
"Alhamdulillah," jawab Khofifah.
"Siap," tutur Airlangga sambil membukakan jalan agar Khofifah dan Emil dardak bisa masuk ke kediamannya.
Dalam pantauan Beritanasional.com, Airlangga, Khofifah, dan Emil Dardak tiba hampir bersamaan pada Jumat (17/5/2024) sekitar pukul 19.00 WIB.
Sebelumnya, Airlangga mengundang wartawan dalam agenda Silaturahmi dan penyerahan rekomendasi DPP Partai Golkar untuk Pilkada provinsi Jawa Timur pada Pilkada Tahun 2024.
Airlangga mengatakan pertemuan itu untuk mengesahkan pengusungan Khofifah bersama Emil Dardak.
"Bu Khofifah nanti malam. Seperti itulah kira-kira. Semuanya positif," ujar Airlangga di Istana Kepresidenan Jakarta.
Meski demikian, Airlangga enggan membeberkan materi pertemuan tersebut secara rinci meski sudah menerbitkan surat tugas untuk Khofifah.
"Ya tunggu tanggal jamnya," ucapnya.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu