HUAWEI WATCH FIT 3 Resmi Meluncur, Smartwatch Harga Rp 2 Jutaan

Oleh: Imantoko Kurniadi
Kamis, 23 Mei 2024 | 22:00 WIB
HUAWEI WATCH FIT 3. (Foto/Huawei)
HUAWEI WATCH FIT 3. (Foto/Huawei)

BeritaNasional.com - HUAWEI WATCH FIT 3 telah resmi meluncur di Indonesia, dan langsung menjadi rekomendasi pilihan perangkat jam tangan pintar di kelas harga Rp 2 jutaan.

Smartwatch ini merupakan inovasi terbaru dari Huawei yang menggabungkan desain fashion forward dengan fungsionalitas tinggi, sehingga cocok untuk mendukung gaya hidup sehat dan aktif. 

Berikut adalah beberapa poin penting yang perlu Anda ketahui tentang HUAWEI WATCH FIT 3.

HUAWEI WATCH FIT 3

HUAWEI WATCH FIT 3

1. Desain Edgy dan Stylish

HUAWEI WATCH FIT 3 memiliki bodi setipis 9,9 mm dan bobot seringan 26 gram, menawarkan pengalaman penggunaan yang nyaman dan fleksibel. 

Dilengkapi dengan pilihan warna bodi dan strap yang colorful, smartwatch ini cocok untuk berbagai gaya penampilan.

2. Fitur Kesehatan Canggih

Mengusung teknologi pemantau kesehatan seperti Huawei TruSleep™ 4.0, pemantau detak jantung, dan kadar oksigen dalam darah, HUAWEI WATCH FIT 3 membantu pengguna memonitor kesehatan mereka secara efisien. Ditambah dengan fitur Calories Counter, pengguna dapat menghitung kalori secara otomatis untuk mengoptimalkan diet mereka.

3. Layar AMOLED Imersif

Smartwatch ini dilengkapi dengan layar AMOLED 1,82 inci dengan resolusi 480 x 408 piksel, tingkat kecerahan maksimum 1.500 nits, dan rasio screen-to-body 77,4%. 

Kombinasi ini memberikan visibilitas yang nyaman di berbagai kondisi pencahayaan, menjadikan pengalaman visual lebih imersif.

4. Pilihan Strap beragam

HUAWEI WATCH FIT 3 menawarkan berbagai pilihan strap seperti fluoroelastomer, leather, dan nylon. 

Metode penggantian strap quick release memungkinkan pengguna untuk dengan mudah menyesuaikan tampilan sesuai dengan kebutuhan mereka.

5. Fitur Personalisasi Tampilan Layar

Pengguna dapat menyesuaikan watch face dengan berbagai pilihan tampilan ikon menggunakan Bubble Shine, Fun Mood emoji, serta fitur Time Illusion. 

Ini memungkinkan pengguna untuk mengekspresikan gaya personal mereka dengan lebih bebas.

6. Ada Lebih dari 100 Mode Olahraga

Dilengkapi dengan lebih dari 100 mode olahraga dan lebih dari 600 panduan latihan kebugaran, HUAWEI WATCH FIT 3 membantu pengguna menjaga kebugaran tubuh mereka dengan lebih semangat dan menyenangkan.

7. Baterai Tahan Lama

Smartwatch ini menawarkan masa aktif pemakaian hingga 10 hari dengan pengisian cepat hanya dalam lima menit. 

HUAWEI WATCH FIT 3 juga dilengkapi dengan fitur quick reply WhatsApp, panggilan Bluetooth, dan widget layanan 2.0, memberikan kemudahan bagi pengguna untuk tetap terhubung.

8. Kompatibilitas Luas

HUAWEI WATCH FIT 3 kompatibel dengan berbagai sistem operasi seperti HarmonyOS, iOS, dan Android, menjadikannya pilihan yang fleksibel untuk berbagai pengguna.

9. Harga dan Ketersediaan

HUAWEI WATCH FIT 3 telah tersedia mulai 21 Mei 2024 dengan harga mulai dari Rp1.999.000. 

Varian dengan strap fluoroelastomer tersedia dalam warna Hitam, Moon White, Pink, dan Hijau. Sementara, varian dengan strap nylon berwarna Abu-Abu dijual seharga Rp2.299.000.


 sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: