Luhut: Sudah Tidak Ada Isu Mengenai IKN

Oleh: Ahda Bayhaqi
Rabu, 05 Juni 2024 | 15:00 WIB
Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan (kiri). (Foto/Kemenko Marves)
Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan (kiri). (Foto/Kemenko Marves)

BeritaNasional.com - Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan saat ini pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) tidak ada masalah. 

Menurut Luhut, yang selama ini menjadi masalah adalah kepala otorita yang sudah mengundurkan diri.

"IKN itu tidak jadi masalah. Yang masalah yang jadi pimpinannya," kata Luhut di hadapan Banggar DPR RI, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2024).

Luhut menuturkan masalah-masalah yang dihadapi IKN saat ini sudah bisa dituntaskan. Sebelumnya, ada masalah yang membuat jalannya agak lambat.

"Jadi, kalau orang bilang, tidak ada, investasi pembangunan semua jalan. Ada yang lambat sana sini ya biasalah. Memang banyak masalah yang lalu yang kami tuntaskan sekarang," katanya.

Luhut percaya Menteri PUPR Basuki Hadimuljono yang ditunjuk sebagai Plt kepala otorita IKN bisa menuntaskan pembangunan dengan cepat.

"Overall menurut saya tidak ada isu mengenai ibu kota, apalagi sekarang pelaksana tugasnya pak menteri PUPR. Beliau sangat tepat. Kami membantu tektok dengan tim membantu tadi pembebasan tanah yang 2.000 hektar lebih kurang bermasalah. Saya kira dengan bank tanah juga kami utamakan dan overall itu bisa terselesaikan karena semua saya lihat kerja secara cepat," ujarnya.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: