Italia vs Albania di Piala Eropa 2024: Fakta-fakta hingga Prediksi Susunan Pemain

Oleh: Tarmizi Hamdi
Sabtu, 15 Juni 2024 | 21:45 WIB
Skuad timnas Italia di Piala Eropa 2024. (foto/instagram/azzuri).
Skuad timnas Italia di Piala Eropa 2024. (foto/instagram/azzuri).

BeritaNasional.com - Sang juara bertahan Piala Eropa Italia akan berhadapan dengan Tim Nasional (Timnas) Albania dalam pertandingan grup B di BVB Stadion Dortmund, Jerman, pada Minggu (16/6) dini hari pukul 02.00 WIB.

Rekor Italia bagus kala melawan Albania menunjukkan bahwa ini akan menjadi awal yang bikin nyaman bagi sang juara bertahan.

Diketahui, kedua timnas telah bertemu empat kali, semuanya sejak November 2014. Timnas Berjuluk Azzurri ini telah memenangi semua pertandingan tersebut, mencetak tujuh gol, dan hanya kebobolan satu kali. 

Namun, dengan sebagian besar skuad asuhan Sylvinho yang bermain di Serie A, Albania mengenal lawannya dengan baik.

Setelah melakukan debut final pada 2016, Albania menduduki puncak grup kualifikasi turnamen besar untuk pertama kalinya dalam sejarah. 

Italia finis di belakang Inggris di grup kualifikasi. Penyerang Gianluca Scamacca kemungkinan memimpin lini depan setelah memenangkan Liga Eropa UEFA bersama Atalanta. 

Prediksi Susunan Pemain

Italia: Donnarumma; Di Lorenzo, Bastoni, Calafiori, Dimarco; Barella, Jorginho; Chiesa, Frattesi, Pellegrini; Scamacca

Albania: Berisha; Hysaj, Djimsiti, Ajeti, Mitaj; Asllani, Ramadhani, Bajrami; Seferi, Asani, Broja

Italia di semua laga terakhir: WDWWDW

Albania semua laga terakhir: WWLLDD

Dilansir dari laman UEFA.com, pelatih Italia Luciano Spalletti mengatakan status sebagai juara bertahan menjadi keuntungan sendiri bagi skuadnya. 

"Namun, kami harus segera memahami bahwa kami harus berperilaku seperti juara bertahan. Kami perlu meyakinkan diri kami sendiri, bukan hanya para penggemar. Di satu sisi, kami menghadapi diri kita sendiri,’’ tuturnya.

Mantan pelatih AS Roma dan Inter Milan tersebut melanjutkan bahwa mereka harus menunjukkan kemampuan dalam setiap pertandingan.

‘’Ini adalah pertandingan yang sulit. Sylvinho telah melakukan pekerjaan yang sangat baik dengan sejumlah pemain berkualitas, banyak di antaranya adalah kami tahu dari Serie A," tandasnya.

Sementara itu, pelatih Albania Sylvinho mengungkapkan skuadnya berada sampai babak grup setelah melalui perjalanan yang sulit.   

"Namun, kami berhasil sampai di sini. Suatu kebanggaan besar berada di sini. Kami berada di grup yang sangat sulit, dan berada di turnamen yang sulit. Kami di sini untuk bersaing,’’ ungkapnya.

Sylvinho menunjukkan rasa respeknya terhadap Spaletti sebagai pelatih segudang pengalaman menangani klub Serie A.

‘’Kami akan berusaha keras untuk mendapatkan setiap poin. Spalletti adalah pelatih yang luar biasa, dengan pemain-pemain luar biasa yang tidak ingin saya bicarakan Performa Italia dalam pertandingan persahabatan. Itu Italia. Mereka selalu kompetitif,’’ ujarnya.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: