Gibran Blusukan Lagi di Jakarta, Kali Ini Bareng Raffi Ahmad

Oleh: Lydia Fransisca
Rabu, 03 Juli 2024 | 12:50 WIB
Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka (baju hijau) bersama Raffi Ahmad (baju putih) saat blusukan di Jakarta. (BeritaNasional/Lydia)
Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka (baju hijau) bersama Raffi Ahmad (baju putih) saat blusukan di Jakarta. (BeritaNasional/Lydia)

BeritaNasional.com - Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka kembali blusukan di Jakarta pada Rabu (3/7/2024). Dalam kunjungannya kali ini, dia ditemani oleh Raffi Ahmad.

Adapun Gibran mengunjungi tiga titik kawasan kumuh di Jakarta, yaitu Kampung Padat di Pasar Manggis, Jakarta Selatan, Kampung Deret Tanah Tinggi, Jakarta Pusat, dan Pasar Nangka, Jakarta Pusat.

"Minggu lalu, saya sama Pak Pj Gubernur mengunjungi beberapa tempat yang bermasalah, tempat yang banjir tapi kemarin sudah ada solusinya. Hari ini, kami ke tiga titik, titik kawasan yang perlu perhatian khusus. Ada kawasan kumuh, di sini ada pasar," kata Gibran kepada wartawan di Pasar Nangka.

Gibran menjelaskan kawasan kumuh di Jakarta akan menjadi perhatian utama saat menjabat wakil presiden nanti.

"Nanti ke depan tempat-tempat seperti ini, terutama yang ada di Jakarta ya, akan kami beri atensi penuh. Jadi, pasarnya bisa makin ramai, makin proper, makin bersih, dan yang beli makan banyak," ujar Gibran. 

"Kampung-kampung padat, kampung-kampung kumuh akan kami lebih perhatikan lagi, sanitasinya, kesehatannya, anak-anak stunting akan kami perhatikan lagi," tambahnya.

Lebih lanjut, Gibran mengungkapkan kunjungannya ini bertujuan untuk belanja masalah agar saat menjabat sudah bisa langsung memberikan solusi.

"Ini termasuk belanja masalah. Makanya, minggu lalu kami mengunjungi tempat-tempat yang kumuh, tempat-tempat yang kebanjiran, hari ini kita belanja masalah lagi di tiga titik, termasuk melihat harga-harga yang ada di pasar ya, harga cabai dan lain-lain," tegas Gibran.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: