Siap Berkantor di IKN, Jokowi: Begitu Ada Lampu Hijau, Saya akan Siap

Oleh: Harits Tryan Akhmad
Sabtu, 20 Juli 2024 | 06:30 WIB
Presiden Jokowi saat memberikan keterangan. (Foto/BPMI)
Presiden Jokowi saat memberikan keterangan. (Foto/BPMI)

BeritaNasional.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menuturkan bilamana dirinya sangat siap untuk berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Namun, ia masih menunggu aba-aba tanda kesiapan di sana untuk digunakan sebagai kantornya.

Begitu disampaikan Jokowi usai menyaksikan laga pembukaan Piala Presiden 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Jumat (19/7/2024)

"Begitu ada lampu hijau siap, saya akan berkantor di IKN," ujar Jokowi dilihat dari YouTube Sekretariat Presiden.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan kendala mengenai rencana berkantor di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara Kalimantan Timur. Salah satunya cuaca hujan yang sedang melanda di sana.

"Ya melihat itu tadi, kesiapan itu. Kalau itu siap, kemarin memang targetnya kan Juli, tetapi kan lihat ke IKN, tiap hari hujan terus, hujan deras banget," kata Jokowi di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Selasa (16/7/2024).

Jokowi menuturkan terdapat sejumlah fasilitas di IKN belum selesai. Bahkan ada kemungkinan mundur dari target awal karena cuaca hujan deras.

“Jadi memang pekerjaan banyak yang mundur, dan itu biasa dalam proyek besar," papar dia.

Kepala Negara juga menekankan bahwa IKN adalah proyek pembangunan jangka panjang. Karena itulah, tidak bisa diselesaikan secara instan.

"Dan IKN itu kan bukan dibangun dua tahun, tiga tahun, ini sebuah mimpi besar jangka panjang, proyek jangka panjang. Mungkin 15-20 tahun," tegas Jokowi. sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: