Piala Presiden 2024: Prediksi Pertandingan & Susunan Pemain Persib vs Borneo FC

Oleh: Tarmizi Hamdi
Senin, 22 Juli 2024 | 13:30 WIB
Striker Persib pada pertandingan pembuka Piala Presiden 2024 melawan PSM Makassar di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Jumat. (Foto/PERSIB.co.id)
Striker Persib pada pertandingan pembuka Piala Presiden 2024 melawan PSM Makassar di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Jumat. (Foto/PERSIB.co.id)

BeritaNasional.com - Persib Bandung siap bersua Borneo FC Samarinda pada pertandingan kedua grup A Piala Presiden 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (22/7/2024) pukul 19.30 WIB.

Persib dan Borneo FC sama-sama mengumpulkan tiga poin berkat kemenangan pada laga pertama. 

Maung Bandung, julukan Persib, menundukkan PSM Makassar 2-0, sedangkan Borneo FC menaklukkan Persis Solo 2-0.

Dengan begitu, pertemuan Persib dan Borneo FC merupakan laga krusial yang harus dimaksimalkan untuk memastikan tiket ke semifinal.

Pelatih Persib Bojan Hodak mewanti-wanti anak asuhnya agar bermain fokus dalam menghadapi tim berjuluk Pesut Etam tersebut.

"Satu lagi pertandingan yang bakal sulit. Kedua tim sama-sama menang di pertandingan pertama. Namun, saya berharap kami bisa mendapat hasil yang positif," ungkapnya.

Pelatih asal Kroasia itu kembali mengingatkan jika tujuan keikutsertaan Persib di Piala Presiden adalah untuk mempersiapkan tim menghadapi Liga 1 musim 2024-2025.

"Ini adalah persiapan bagi kami untuk mengarungi Liga. Jadi, saya pikir semua pemain yang ada di sini mendapatkan kesempatan yang sama untuk bermain," terangnya.

Di kubu Borneo FC, mereka juga menyatakan kesiapannya untuk merebut kemenangan dari Persib. Pelatih asal Belanda, Pieter Huistra, menyebut timnya berada dalam kondisi terbaik.

"Besok akan jadi pertandingan yang menarik, pertemuan antara dua tim terbaik di musim lalu dan sekarang bertemu lagi di Piala Presiden ini. Semoga kami bisa bermain dengan bagus," ungkap pelatih berusia 57 tahun itu.

Borneo FC menargetkan gelar juara di Liga 1 2024/2025 dengan mendatangkan sejumlah pemain anyar untuk memperkuat tim. Salah satunya adalah penyerang anyar Leonardo "Gaucho" dos Santos, yang sudah mencetak 2 gol di Piala Presiden 2024.

Pelatih Borneo FC Pieter Huistra pun memuji chemistry yang ditunjukkan anak asuhnya saat melawan Persis Solo. Dia pun berharap hal yang sama juga ditunjukkan melawan Persib Bandung, serta laga-laga lainnya di Piala Presiden 2024.

"Tim memiliki banyak pemain baru di dalamnya, mereka memulainya dengan sangat baik, dengan cara yang positif, memberikan bola satu sama lain. Sebuah pertandingan pramusim pertama yang bagus dan membuat nuansa positif," kata Pieter Huistra sebagaimana  dikutip dari Antara.

Prediksi Susunan Pemain

Persib Bandung: Teja Paku Alam; Kakang Rudianto, Mateo Kocijan, Nick Kuipers, Edo Febriansyah; Robi Darwis, Marc Klok; Febri Hariyadi, Beckham Putra Nugraha, Ciro Alves; David Da Silva.

Pelatih: Bojan Hodak

Borneo FC: Nadeo Argawinata; Fajar Fathur Rahman, Komang Teguh, Diego Michiels, Leo Guntara; Kei Hirose, Christophe Nduwarugira; Rivaldo Enero, Terens Puhiri, Stefano Lilipaly; Leonardo Dos Santos.

Pelatih: Pieter Huistra

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Persib vs Borneo FC

25/04/24: Persib vs Borneo 2-1

21/10/23: Borneo vs Persib 1-1

26/01/23: Persib vs Borneo 1-0

07/08/22: Borneo vs Persib 4-1

18/01/22: Borneo vs Persib 0-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persib Bandung

19/07/24: Persib vs PSM 2-0

31/05/24: Madura Utd vs Persib 1-3

26/05/24: Persib vs Madura Utd 3-0

18/05/24: Persib vs Bali Utd 3-0

14/05/24: Bali Utd vs Persib 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Borneo FC

19/07/24: Persis vs Borneo 0-2

30/05/24: Borneo vs Bali Utd 4-2

25/05/24: Bali Utd vs Borneo 0-0

19/05/24: Borneo vs Madura Utd 2-3

15/05/24: Madura Utd vs Borneo 1-0sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: