Ketum PBNU Duga Pansus Haji DPR Serangan Pribadi Terhadap Adiknya

Oleh: Ahda Bayhaqi
Minggu, 28 Juli 2024 | 14:33 WIB
Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf. (BeritaNasional/Oke Atmaja).
Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf. (BeritaNasional/Oke Atmaja).

BeritaNasional.com - Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf curiga Pansus Pengawasan Haji DPR merupakan bentuk serangan dari Ketua Umum PKB dan Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar kepada Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. Yahya curiga ada agenda pribadi Cak Imin terhadap adiknya itu.

"Nah kemudian soal pansus haji ya, ini yang kemudian menimbulkan pertanyaan kepada kita pansus haji. Apa jangan-jangan ini masalah pribadi, gara-gara menterinya adek saya misalnya, itu kan masalah," kata Yahya saat konferensi pers PBNU di Hotel Bidakara, Jakarta, Minggu (28/7/2024).

Yahya juga curiga Cak Imin sengaja membentuk Pansus Haji untuk menyerang PBNU. Karena dirinya merupakan kakak dari Yaqut yang menjadi menteri agama.

"Atau jangan-jangan karena sebetulnya diincar PBNU, ketua umumnya kebetulan saya menterinya adek saya. Kemudian diincar, karena masalah  pribadi dan lainnya," ujarnya.

Diketahui, Pansus Pengawasan Haji digulir setelah laporan Tim Pengawas Haji DPR yang dipimpin Cak Imin sebagai pimpinan DPR.

Yahya mengaku heran mengapa DPR tiba-tiba membentuk Pansus Pengawasan Haji. Menurutnya tidak cukup alasan DPR menggulirkan Pansus.

"Sejauh ini ya kita bengong juga ada apa, tiba-tiba pansus masih belum," ujarnya.

"Ya kami melihat tidak ada yang bisa dijadikan alasan yang cukup untuk Pansus ini. Masyarakat juga saya rasa bisa melihat, kita kan punya jamaah yang berhaji juga, ada banyak orang yang bisa ditanyain, ya kalau perlu bikin survei," sambungnya.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: