Arsenal Resmi Rekrut Bek Riccardo Calafiori dari Bologna

Oleh: Tarmizi Hamdi
Selasa, 30 Juli 2024 | 12:00 WIB
Riccardo Calafiori (kanan) saat bersama Manajer Arsenal Mikel Arteta. (Foto/Premier League)
Riccardo Calafiori (kanan) saat bersama Manajer Arsenal Mikel Arteta. (Foto/Premier League)

BeritaNasional.com - Arsenal telah menyelesaikan perekrutan bek Riccardo Calafiori dari Bologna dengan kontrak jangka panjang.

Pemain berusia 22 tahun itu akan mengenakan kaus bernomor punggung 33 dan menjadi rekrutan ketiga Arsenal pada musim panas ini setelah kiper berusia 18 tahun Lucas Nygaard yang didatangkan dari FC Nordsjaelland dan David Raya berstatus transfer permanen dari Brentford.

Calafiori menikmati musim luar biasa 2023-2024 bersama Bologna untuk pertama kalinya dalam 60 tahun dan memainkan peran penting dalam kualifikasi Liga Champions.

Manajer Arsenal Mikel Arteta mengatakan Calafiori memiliki kepribadian dan karakter yang hebat dengan keterampilan khusus yang akan membuat timnya lebih kuat untuk memenangi trofi-trofi utama. 

‘’Ia telah menunjukkan perkembangan yang hebat dalam beberapa musim terakhir dengan penampilannya untuk Bologna dan Italia, dengan kemajuan dan perkembangannya dalam setahun terakhir yang sangat mengesankan," katanya di situs web klub.

Arteta berharap dapat bekerja sama dengan Riccardo dan mengintegrasikannya ke dalam skuad.

Siapa Riccardo Calafiori?

Lahir di Roma, Calafiori merupakan produk akademi Roma dan melakoni debut profesionalnya untuk klub dalam kemenangan 3-1 melawan Juventus pada Agustus 2020.

Calafiori bermain sebagai bek kiri selama memperkuat Roma dan bermain sebanyak 18 kali sebelum dipinjamkan ke Genoa pada Januari 2022. Ia kemudian dijual ke Basel pada musim panas yang sama.

Selama berada di klub Swiss itu, ia beralih ke peran baru sebagai bek tengah, bersinar di posisi alaminya dan kembali ke Serie A pada musim 2023-2024 bersama Bologna.

Penampilan Calafiori membuatnya dipanggil ke skuad Italia untuk Euro 2024. Dia melakoni debut internasionalnya kurang dari dua minggu sebelum turnamen dimulai.

Pengalamannya bermain sebagai bek tengah dan bek kiri telah menjadikan Calafiori sebagai bek serba bisa.

Ia juga sangat nyaman dalam penguasaan bola dan mencatatkan lima assist untuk Bologna musim lalu, peringkat keempat terbaik di antara para bek di Serie A.

Kemampuan Calafiori dalam mengolah bola semakin menonjol dengan perannya dalam gol penyeimbang Italia di menit-menit akhir dalam hasil imbang 1-1 melawan Kroasia yang membawa mereka lolos ke babak sistem gugur Euro 2024.

Kapan Calafiori Akan Beraksi untuk Arsenal?

Arsenal melanjutkan persiapan pramusim mereka melawan Liverpool pada 1 Agustus. Mereka memulai kampanye Liga Primer mereka di kandang sendiri melawan Wolverhampton Wanderers pada Sabtu 17 Agustus.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: