Bahlil Lahadalia Pimpin Golkar, Luhut: Golkar Semakin Jaya

Oleh: Ahda Bayhaqi
Rabu, 21 Agustus 2024 | 19:12 WIB
Bahlil Lahadalia Ketum Golkar. (BeritaNasional/Panji Septo)
Bahlil Lahadalia Ketum Golkar. (BeritaNasional/Panji Septo)

BeritaNasional.com -  Politikus senior Partai Golkar, Luhut Binsar Pandjaitan, menyampaikan selamat atas terpilihnya Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Umum Partai Golkar periode 2024-2029. Luhut yakin Partai Golkar akan tetap guyub di bawah kepemimpinan Bahlil.

"Selamat buat Pak Bahlil, sudah bagus. Golkar guyub lagi, persiapan maju Pilkada November. Saya kira itu biar Golkar semakin jaya," ujar Luhut saat menghadiri Munas Golkar di JCC, Jakarta, Rabu (21/8/2024).

Menurut Luhut, proses pemilihan Ketua Umum Golkar berjalan lancar tanpa intervensi dari pihak luar.

"Saya kan bilang bagus malah, enggak ada intervensi, intervensi dari siapa?" katanya.

Sebelumnya, Bahlil Lahadalia resmi ditetapkan sebagai Ketua Umum Partai Golkar periode 2024-2029. Bahlil, sebagai calon tunggal, terpilih secara aklamasi dalam Munas Partai Golkar di JCC, Jakarta, Rabu (21/8/2024).

"Saya menanyakan apakah seluruh hadirin yang hadir setuju untuk kita tetapkan Bapak Bahlil Lahadalia menjadi Ketum DPP Partai Golkar periode 2024-2029?" ujar Ketua Pimpinan Sidang Munas, Adies Kadir, saat mengambil keputusan.

"Setuju," jawab seluruh kader Partai Golkar yang hadir, diikuti dengan pengetokan palu pengesahan Bahlil sebagai Ketua Umum Golkar.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: