Momen Jokowi Puji Airlangga Hartarto dalam Munas Golkar 2024

Oleh: Ahda Bayhaqi
Rabu, 21 Agustus 2024 | 22:37 WIB
Presiden Jokowi saat menghadiri Rapimnas dan Munas Golkar 2024. (BeritaNasional/Elvis Sendouw)
Presiden Jokowi saat menghadiri Rapimnas dan Munas Golkar 2024. (BeritaNasional/Elvis Sendouw)

BeritaNasional.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memuji Airlangga Hartarto saat penutupan Munas Partai Golkar di Jakarta, Rabu (21/8/2024). Menurut Jokowi, lancarnya Munas tidak lepas dari peran Airlangga. 

"Saya yakin kondisi yang baik ini, yang terjaga ini dalam proses Munas ini tidak lepas dari peran ketua umum yang lama, yaitu Bapak Airlangga Hartarto," kata Jokowi dalam pidato penutupan Munas Golkar.

Airlangga Hartarto sebelumnya mengundurkan diri sebagai ketua umum Golkar. Bahlil Lahadalia resmi diangkat sebagai Ketum definitif menggantikan Airlangga dalam Munas Golkar.

Jokowi mengatakan Airlangga adalah sosok politisi besar dan teknokrat sejati. Dia memuji kepiawaian Airlangga yang juga Menko perekonomian di bidang ekonomi.

"Seorang politisi besar dan sekaligus teknokrat sejati, seorang orkestrator ekonomi Indonesia yang hasil kerjanya betul-betul terlihat nyata," kata kepala negara ini.

Jokowi mengucapkan selamat kepada Bahlil yang terpilih sebagai ketua umum Golkar periode 2024-2029. Ia menunggu kontribusi Golkar untuk Indonesia.

"Dan terakhir, kepada ketua umum yang baru dan jajaran pimpinan Golkar yang baru serta jajaran pengurus, saya mengucapkan selamat bertugas. Kami menunggu kontribusi besar Partai Golkar untuk negara kita, Indonesia," tandas Jokowi.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: