Zulhas Terpilih secara Aklamasi, Eddy Soeparno: Kongres Berjalan Teduh dan Riang Gembira

Oleh: Ahda Bayhaqi
Sabtu, 24 Agustus 2024 | 15:00 WIB
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. (BeritaNasional/Ahda).
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. (BeritaNasional/Ahda).

BeritaNasional.com - Politisi PAN Eddy Soeparno menyambut baik hasil Kongres PAN VI sudah melahirkan keputusan yakni terpilihnya Zulkifli Hasan (Zulhas) menjadi Ketua Umum periode 2024-2029. Adapun Zulhas terpilih sebagai Ketum secara aklamasi.

“Kami mensyukuri bahwa Kongres PAN VI telah melahirkan sebuah keputusan kemarin Jumat malam pukul 21.30 WIB dengan terpilihnya Saudaraku Zulkifli Hasan sebagai Ketua Umum PAN Periode 2024-2029 dengan secara aklamasi bulat,” ujar Eddy kepada wartawan, Sabtu (24/8/2024).

Eddy menilai para kader masih membutuhkan kepemimpinan Zulhas untuk bisa membawa PAN semakin lebih maju lagi selama lima tahun ke depan.

“Jadi, seluruh kader tidak terkecuali itu membutuhkan agar Pak Zul kembali menjabat sebagai ketua umum kita untuk 5 tahun ke depan,” tuturnya. 

Selain itu, terpilihnya Zulhas secara aklamasi sebagai Ketua Umum PAN terbilang cepat. Sebab penyelengaraan hanya kurang lebih 30 menit dalam rapat pleno yang dipercepat menjadi Jumat (23/8/2024) malam.

“Ini adalah sebuah perhelatan kongres yang monumental karena untuk pertama kali di dalam sejarah PAN kita berhasil melaksanakan kongres secara damai teduh dengan riang gembira dan dengan kekompakan 100 persen mendukung ketua umum yang akan datang,” imbuh dia.

Setelah terpilih menjadi Ketua Umum, Zulhas dipersilahkan untuk membentuk struktur kepengurusannya. Eddy pun mengaku akan tegak lurus terhadap semua keputusan Zulhas, namun jika diberikan amanah mengemban jabatan Sekjen.

“Berikutnya, sebagai formatur tunggal Pak Zul juga diberikan kewenangan oleh kongres untuk membentuk kepengurusan ke depan. Bagaimana struktur dan bentuk kepengurusannya itu sepenuhnya menjadi prerogatif Pak Zul,” ungkap Eddy. 

“Dan kami sebagai kader sebagai kader PAN yang memberikan persetujuan terhadap formatur tunggal itu tegak lurus kepada apapun yang dipituskan oleh Pak Zul. Kami sebagai kader PAN siap perintah dengan apa yang kemudian diputuskan oleh Pak Zul selaku ketua umum. Terima kasih,” tambahnya.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: