Presiden Jokowi Akan Beri Sambutan di Apel Kader Gerindra Malam Ini

Oleh: Ahda Bayhaqi
Sabtu, 31 Agustus 2024 | 11:29 WIB
Presiden Jokowi. (BeritaNasional/Elvis).
Presiden Jokowi. (BeritaNasional/Elvis).

BeritaNasional.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dipastikan akan hadir dalam Apel Kader Gerindra di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu (31/8/2024) malam. Acara itu merupakan rangkaian dari Rapimnas Partai Gerindra.

"Bapak Presiden diundang acara Apel Kader Partai Gerindra," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden M Yusuf Permana dalam keterangan tertulis, Sabtu (31/8/2024).

Jokowi direncanakan akan hadir pada pukul 19.00 WIB. Jokowi bakal memberikan pidato sambutan kepada seluruh kader Gerindra.

"Rencana Bapak Presiden akan hadir dan memberi sambutan," kata Yusuf.

Sebelumnya, Partai Gerindra telah menggelar Rapimnas secara tertutup di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Jawa Barat pada Jumat (30/8/2024).

Salah satu keputusan dalam Rapimnas itu adalah pelaksanaan Kongres 2025 dipercepat. Kongres yang sedianya digelar pada Agustus dipercepat menjadi Februari 2025 bersamaan dengan peringatan Hari Ulang Tahun Partai Gerindra.

"Rapat meminta agar pelaksanaan Kongres Partai Gerindra yang rencananya dilaksanakan Agustus tahun depan bisa dimajukan pada Februari bersamaan dengan ulang tahun Partai Gerindra," ujar Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani di Hambalang, Jawa Barat, Jumat (30/8/2024).

Pada Kongres mendatang, seluruh kader Partai Gerindra meminta kembali kesediaan Prabowo Subianto untuk menjadi ketua umum (Ketum) dan ketua dewan pembina.

"Dan meminta kesediaan Pak Prabowo untuk memimpin kami semuanya sebagai ketua umum dan ketua Dewan Pembina Partai Gerindra untuk lima tahun yang akan datang," ujar Muzani.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: