Jokowi Ingatkan Kader Gerindra: Prabowo Milik Rakyat Indonesia jika Sudah Dilantik

Oleh: Panji Septo R
Sabtu, 31 Agustus 2024 | 23:05 WIB
Presiden Jokowi memberikan pidato saat Rapimnas Gerindra 2024. (BeritaNasional/Oke Atmaja)
Presiden Jokowi memberikan pidato saat Rapimnas Gerindra 2024. (BeritaNasional/Oke Atmaja)

BeritaNasional.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan Presiden Terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto bukan hanya milik Gerindra, melainkan juga rakyat Indonesia.

“Tapi, nanti setelah tanggal pelantikan 20 Oktober bapak/ibu harus mau berbagi. Karena saat dilantik, Bapak Prabowo akan menjadi milik seluruh rakyat Indonesia,” ujar Jokowi di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu (31/8/2024). 

Dia mengingatkan bahwa seluruh rakyat Indonesia yang bakal memiliki Prabowo ada dari Sabang sampai Merauke.

“(Prabowo) bukan hanya milik Partai Gerindra,” tuturnya. 

Menurut Jokowi, para kader Partai Gerindra sangat beruntung dipimpin oleh Prabowo yang merupakan mantan jenderal TNI.

“Beruntung sekali dipimpin oleh seorang yang sangat visioner, berjiwa patriot, konsekuen, pantang menyerah, dan kalau berbicara apa adanya,” kata dia.

Jokowi mengatakan Prabowo selalu jujur. Ketum Partai Gerindra tersebut bakal mengatakan hal tersebut baik jika sesuai kenyataan. 

“Yang baik diomongkan baik, yang nggak baik omongkan nggak baik,” ucapnya. sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: