RK-Suswono Ingin Bangun Perumahan Murah di Atas Pasar, Stasiun hingga Jalan Tol
BeritaNasional.com - Calon Wakil Gubernur Jakarta Suswono berjanji akan membenahi kekumuhan di Daerah Khusus Jakarta. Salah satu solusinya dengan menyediakan perumahan murah di pusat kota.
Hal itu menjadi pesan dari Wakil Presiden RI ke-10 dan 12 Jusuf Kalla kepada Calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil untuk membenahi kekumuhan.
"Ini berarti kan persoalan perumahan, sementara banyak warga miskin di Jakarta ini terpaksa tidak bisa hidup di tengah kota kalau harus sewa mahal," kata Suswono di Pasar Minggu, Jakarta, Minggu (8/9/2024).
Cara menambah hunian baru di Jakarta itu dengan memanfaatkan lahan milik Pemda Jakarta. Seperti membangun perumahan di atas pasar, atau juga di Stasiun Manggarai.
"Makanya gagasan bang Emil di antaranya memanfaatkan lahan pemerintah daerah di Jakarta misal pasar jelas punya area tinggal membangun rumah diatas pasar ya, stasiun Manggarai itu kan luasnya luar biasa nah diatas Manggarai bisa kita bangun perumahan," kata Suswono.
"Yang dengan demikian masyarakat kecil membeli atau menyewa dengan murah," sambungnya.
Suswono pun menyampaikan gagasan agar bisa dibangun rumah di atas jalan tol atau juga sungai-sungai di Jakarta.
"Bahkan kemungkinan kedepan bisa diatas sungai termasuk di atas jalan tol bisa saja terjadi. Yang jelas pak JK pesan bagaimana membenahi kekumuhan Jakarta ini," ujarnya.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu