Jadwal Timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
BeritaNasional.com - Timnas Indonesia akan bertemu dengan Australia di laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pertandingan ini sudah amat dinantikan oleh pecinta sepak bola Indonesia karena skuad Merah Putih sedang dalam tren positif.
Laga Indonesia vs Australia akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024) pukul 19.00 WIB.
Indonesia menatap laga melawan Australia dengan semangat tinggi setelah berhasil menahan imbang Arab Saudi di pertandingan awal Kualifikasi Piala Dunia 2026. Apalagi, Jay Idzes dan kawan-kawan akan didukung oleh puluhan ribu suporter yang bakal hadir.
Beda nasib dengan Indonesia, Timnas Australia malah tumbang di laga perdana dari Bahrian. Padahal, bermain di kandang sendiri Austrlia tumbang dengan skor 0-1 dari Bahrian.
Meski begitu, Indonesia harus tetap mewaspadai kebangkitan Australia. Karena, jika melihat dari pertemuan terakhir Indonesia harus kalah 0-4 dari Australia di Piala AFC 2023 lalu.
Namun di dalam sepak bola tidak ada yang tak mungkin untuk dihadapi. Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengatakan bahwa skuad Garuda akan menjadi kuda hitam di Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
"Kami juga punya tujuan jelas pada fase ini. Kami akan menjadi kuda hitam pada kualifikasi," tambah pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Sekedar informasi, Timnas Indonesia kini menempati posisi keempat klasemen sementara Grup C dengan mengemas satu poin dari satu pertandingan yang dijalani.
Untuk Australia berada di posisi kelima klasemen Grup C dengan poin nol dari satu pertandingan yang dilakoni.
Berikut jadwal Timnas Indonesia vs Australia
Indonesia vs Australia
Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta
Selasa 10 September 2024
Kick off pukul 19.00 WIB
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu