Strategi Dharma-Kun Atasi Banjir Kiriman: Pakai Alat Pemindah Awan

Oleh: Lydia Fransisca
Kamis, 12 September 2024 | 11:00 WIB
Dharma Pongrekun-Kun Wardana siap atasi banjir Jakarta (Beritanasional/Lydia)
Dharma Pongrekun-Kun Wardana siap atasi banjir Jakarta (Beritanasional/Lydia)

BeritaNasional.com - Bakal Calon Wakil Gubernur Jakarta Jalur Independen Kun Wardana mengungkapkan strateginya untuk mengatasi banjir kiriman yang kerap melanda Ibu Kota.

Kun mengatakan, dia bakal menggunakan teknologi memindahkan awan untuk mengatasi banjir kiriman dari daerah sekitar, misalnya Bogor.

"Misalnya kita dapat banjir kiriman juga, kan? Banjir kiriman misalnya dari Bogor. Begitu Bogor, wah ini awannya sudah mulai banyak nih. Hujannya tinggi. Inovasinya gimana kira-kira? Udah ada alat sekarang," kata Kun kepada wartawan di Jakarta Barat, Rabu (11/9/2024).

Kun mengatakan, alat itu bisa memindahkan awan di Bogor agar curah hujannya tak terlalu tinggi di sana.

"Nah, alatnya sudah canggih. Jadi bisa memindahkan awan tadi agar tidak terjadi curah hujan terlalu tinggi di Bogor. Ya, nanti saya bisa tunjukkan," ujar Kun.

"Nah, kalau itu sudah bisa diprediksi dan awan itu terpecah, tidak terkonsentrasi di Bogor, otomatis kita tidak mendapatkan kiriman banjir dari Bogor. Itu salah satu lho," tambahnya.

Lebih lanjut, Kun juga akan mengubah budaya buang sampah tiap warga Jakarta. Nantinya, dia bakal menerapkan ekonomi sampah.

"Sampah itu bisa menjadi uang. Ternyata sampah-sampah organik ini, bila itu diprediksi, itu bisa menjadi macam-macam fungsi. Bisa menjadi buah-buahan, dan lain-lain," jelas Kun.

"Padahal saat ini kan anggaran cukup besar untuk bisa mengatasi sampah. Tetapi dengan partisipasi masyarakat semua, masyarakat bisa mendapatkan pendapatan yang otomatis juga meningkatkan ekonomi warga," tambahnya.sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: