Soal Jadi Menteri, PDIP: BG, Olly Dondokambey, Azwar Anas Menunggu Keputusan Megawati

Oleh: Ahda Bayhaqi
Kamis, 03 Oktober 2024 | 18:41 WIB
Soal jadi menteri, PDIP tunggu keputusan Megawati (Beritanasional/Elvis)
Soal jadi menteri, PDIP tunggu keputusan Megawati (Beritanasional/Elvis)

BeritaNasional.com - Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah menanggapi isu Budi Gunawan, Abdullah Azwar Anas, dan Olly Dondokambey akan menjadi menteri di kabinet Presiden terpilih Prabowo-Gibran. 

Said mengatakan, apakah ketiganya bakal menjadi menteri di era Prabowo-Gibran, masih menunggu keputusan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Tiga nama itu, baik pak Budi Gunawan, baik pak Azwar Anas, baik bapak Olly Dondokambey menunggu keputusan dari DPP dan Ibu Ketua Umum," kata Said di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (3/10/2024).

Said mengatakan,sampai hari ini belum ada sinyal dari Megawati apakah ketiganya akan diberikan jalan menjadi menteri. Di internal PDIP juga masih belum dibahas.

"Belum sama sekali, baik Pak BG,baik Pak Olly, Pak Anas tidak ada pembicaraan di internal partai," katanya.

Kader-kader PDIP tegak lurus dengan instruksi Megawati. Sehingga keputusan kader PDIP menjadi menteri di pemerintahan Prabowo masih menunggu perintah Megawati.

"Dan tidak ada instruksi dari Ibu Ketum kita semua tegak lurus menunggu apapun titah yang disampaikan oleh Ibu Ketua Umum," kata Said.sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: