Ridwan Kamil Hadir di Pelantikan Pimpinan DPRD Jakarta, Khoirudin: Sebagai Tokoh Kita Undang
BeritaNasional.com - Ketua DPRD Jakarta Khoirudin mengatakan dalam pelantikan pimpinan DPRD Jakarta, Jumat (4/10/2024), mengundang banyak tokoh termasuk para pasangan kandidat kepala daerah Jakarta yang akan berlaga di pilkada 2024. Undangan itu disebut merupakan inisiatif PKS khususnya mengundang kandidat Ridwan Kamil-Suswono.
"Iya, sebagai tokoh kita undang. Iya betul (bukan Sekwan yang mengundang)"
Dalam kesempatan yang sama Khoirudin menyampaikan fokusnya menjadi pimpinan DPRD Jakarta. Dia pun menjabarkan beberapa poin penting yang harus segera dibenahi di Jakarta.
"Iya, fokus saya adalah untuk menyelesaikan permasalahan mendasar Jakarta. Yang pertama adalah kemacetan, banjir, pengangguran, masalah layanan pendidikan, dan layanan kesehatan.
Setelah itu, kita kolaborasi bersama-sama seluruh elemen untuk mencoba menyelesaikan. Tentu, butuh waktu untuk berproses," paparnya.
Ia juga meyakini dalam waktu yang relatif singkat anggota DPRD Jakarta dapat merampungkan penyusunan APBD Murni pada pertengahan November namun dia belum memastikan di mana lokasi pembahasannya nanti.
"Terkejar. APBD Murni terakhir paling telat tanggal 30 November. Kita akan selesaikan di pertengahan November"
Khoirudin resmi dilantik menjadi Ketua DPRD Jakarta periode 2024-2029. Selain Khoirudin, juga dilantik Wakil Ketua DPRD yakni Ima Mahdiah Fraksi PDI Perjuangan, Rani Mauliani Fraksi Partai Gerindra, Wibi Andrino Fraksi Partai NasDem, dan Basri Baco dari Fraksi Partai Golkar.
5 bulan yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 17 jam yang lalu