China Evakuasi Ratusan Warganya dari Lebanon
BeritaNasional.com - China menyatakan, pihaknya telah mengevakuasi 215 warga negaranya dari Lebanon, yang menjadi target pengeboman intensif oleh Israel sejak bulan lalu.
Sejauh ini, pengeboman Israel menewaskan lebih dari 1.100 orang di Lebanon.
Israel mengatakan, pasukannya melancarkan serangan intensif ke beberapa wilayah di Lebanon selatan, yang merupakan markas Hizbullah yang didukung Iran, setelah berhari-hari terjadi serangan besar-besaran di wilayah-wilayah di mana kelompok tersebut berkuasa.
Israel baru-baru ini mengalihkan fokusnya untuk mengamankan perbatasan utaranya dengan Lebanon, di mana bentrokan terjadi hampir setiap hari sejak Hizbullah melancarkan serangan untuk mendukung sekutunya di Palestina, Hamas.
Beberapa negara telah melancarkan operasi untuk mengeluarkan warga negaranya dari Lebanon setelah serangan darat tersebut, termasuk Rusia, Prancis, Spanyol, Jerman, dan Inggris.
“Sejauh ini, 215 warga China telah dievakuasi dengan aman dari Lebanon dalam dua gelombang di bawah organisasi dan pengaturan pemerintah China,” kata Kementerian Luar Negeri China dalam sebuah pernyataan yang diberikan kepada Agence France-Presse.
“Kedutaan Besar China di Lebanon terus menjalankan misinya di Lebanon dan akan terus membantu warga China di sana dalam mengambil tindakan keamanan,” tambahnya dikutip dari VOA.
Namun kementerian tidak mengatakan ke mana warga negara China yang dievakuasi itu dibawa.
Menurut pihak berwenang Lebanon, lebih dari 1.110 orang telah tewas di negara tersebut sejak meningkatnya pengeboman olehIsrael pada 23 September. Selain itu, lebih dari 1 juta orang terpaksa meninggalkan rumah mereka.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 23 jam yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
POLITIK | 21 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu