Polisi Buru Komplotan Begal Bersenpi di Kebayoran

Oleh: Bachtiarudin Alam
Selasa, 12 November 2024 | 11:43 WIB
Aksi Begal motor di SPBU Kebayoran Jaksel (BeritaNasional/Tangkapan Layar IG))
Aksi Begal motor di SPBU Kebayoran Jaksel (BeritaNasional/Tangkapan Layar IG))

BeritaNasional.com -  Polisi saat ini telah mengumpulkan berbagai keterangan dan barang bukti untuk memburu pelaku begal diduga memakai senjata api (senpi) di kawasan Kebayoran Baru Jakarta Selatan.

Dalam peristiwa itu, motor milik warga berhasil digasak oleh para komplotan begal ketika sedang mengisi angin di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) dengan kondisi motor masih menyala.

“Petugas Polsek Kebayoran Baru mendatangi SPBU yang telah terjadi perampasan satu unit motor,” kata Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi saat dikonfirmasi, Selasa (12/11/2024).

Sementara dari hasil pengambilan keterangan saksi di lokasi, lanjut Nurma, diketahui kejadian begal itu terjadi sekira pukul 03.30 WIB, pada Selasa (5/11/2024) pekan lalu.

“Kemudian itu terjadi saat pemilik motor sedang mengisi angin. Kemudian datang seorang laki-laki dengan membawa sepucuk senjata api, kemudian menodongkan, lanjut dia membawa atau merampas motor,” kata dia.

“Kemudian dari petugas Polsek Kebayoran baru langsung mengecek rekaman CCTV untuk ditindaklanjuti,” tambahnya.

Dikutip melalui akun instagram @merekamjakarta, aksi tersebut diawali ketika korban hendak mengisi angin di SPBU sekira pukul 03.25 WIB. Tiba-tiba dihampiri komplotan begal yang langsung menodongkan pistol.

“Pelaku kemudian langsung naik ke motor korban yang masih menyala. Korban mengaku ketakutan lantaran ditodong pistol,” tulis keterangan dalam akun tersebut.

Saat kejadian itu terekam ada tiga orang lain yang diduga merupakan komplotan begal. Namun karena pistol yang ditodong, korban hanya bisa terdiam dan mengejar pelaku.sinpo

Editor: Sri Utami Setia Ningrum
Komentar: