Jay Idzes Bicara Peluang Timnas Indonesia Menang atas Jepang, Singgung Atmosfer GBK
BeritaNasional.com - Bek Timnas Indonesia Jay Idzes meyakini Timnas Indonesia akan mempunyai peluang meraih hasil terbaik saat melawan Jepang. Menurutnya, dukungan dari suporter secara langsung menjadi motivasi tambahan bagi para penggawa Timnas Indonesia.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan menjamu Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Ia bilang, Indonesia masih mempunyai peluang untuk memberikan perlawanan bagi Samurai Biru.
“Tentu saja saya setuju dengan pelatih. Kami tahu, Jepang adalah lawan yang sangat bagus, mereka nomor satu di Asia saat ini. Namun, bukan berarti kami tidak memiliki peluang, kami punya peluang,” tegas Jay Idzes kepada awak media di Stadion GBK, Kamis (14/11/2024) malam.
“Seperti yang saya katakan sebelumnya, kami percaya dengan kemampuan kami, kami percaya dengan kemampuan tim kami,” imbuh dia.
Bagi pemain Venezia itu, sekarang ini adalah bagaimana mempertaruhkan semua kemampuan di lapangan saat pertandingan melawan Jepang. Ia yakin, atmosfer yang dihadirkan oleh para pendukung bisa memberikan nilai tersendiri bagi pemain saat berada di dalam lapangan.
“Jadi, bagi kami ini penting dan kami mengerahkan semuanya besok di lapangan. Tentu saja atmosfer di stadion GBK, kami tahu segala sesuatu bisa terjadi dan kami butuh dukungan kalian dan kami akan melakukan yang terbaik,” ucap Jay Idzes.
Selain itu, Jay Idzes menyatakan bahwa situasi internal para pemain sangat bagus jelang pertandingan melawan Jepang di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
“Suasana di dalam tim cukup baik meskipun pertandingan terakhir mendapatkan hasil yang berbeda. Kami kalah dari China dan Bahrain, tapi menurut saya suasana tim cukup bagus,” tandasnya.
5 bulan yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
GALERI | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu