Inilah Hasil Final Pemenang Senbatsu Sousenkyo JKT48 2024, Feni di Posisi Nomor 1
BeritaNasional.com - Setelah jerih payah masing-masing member mempromosikan campaign agar meraih center dan penggemar yang berusaha untuk memberikan voting sebanyak-banyaknya, malam puncak pengumuman pemilihan member JKT48 untuk single terbaru mereka akhirnya diadakan di Indonesia Arena pada tanggal 15 Desember 2024 malam.
Pengumuman ini dihelat setelah konser WONDERLAND JKT48 untuk merayakan anniversary-nya yang ke-13, lebih tepatnya di Indonesia Arena, Jakarta Pusat.
Pengumuman final SSK 2024 kali ini diumumkan oleh seorang Dwi Andhika sebagai master of ceremony, sembari bergantian bersama general manager dan wakil general manager JKT48, yaitu Melody Nurramdhani Laksani dan Shani Indira Natio. Dwi Andhika juga merupakan salah satu MC dari pengumuman tahap akhir Senbatsu Sousenkyo pada tahun 2019.
Setelah mendapatkan posisi nomor 2 pada tahun 2019, Feni akhirnya mendapatkan posisi center setelah kiprahnya di JKT48 selama hampir 11 tahun.
Sembari namanya diumumkan oleh MC, leader dari Quadlips ini diberikan sebuah piala, jubah, dan dipakaikan mahkota oleh ratu SSK sebelumnya, yaitu Shani Indira.
Gadis berusia 25 tahun mengucapkan terima kasihnya kepada seluruh penggemar yang telah mendukung dan memberikan suara kepadanya, terutama kepada fanbase miliknya, yaitu Fenidelity. Gadis asal Cianjur itu juga masih ingin memberikan peluang kepada para member junior JKT48 lainnya.
“Saya sangat berterima kasih karena saya memiliki Fenidelity dan Feni oshi. Ke depannya pun dengan posisi nomor satu ini saya ingin memberikan peluang lebih banyak dan besar kepada adik-adik saya di JKT48. Team J, your queen is back!,” ujar Feni di atas panggung.
Total suara yang diperoleh oleh Feni juga merupakan sebuah peningkatan sangat drastis dibandingkan SSK JKT48 sebelumnya.
Di mana 5 tahun lalu Shani Indira mendapatkan suara terbanyak yaitu 72.707, kali ini suara terbanyak meningkat sebanyak 146.909, yaitu seorang Feni Fitriyanti dengan 219.616 suara.
Dengan pengumuman ini, single JKT48 ke-26 yang berjudul “#Sukinanda” akan memiliki center seorang Feni Fitriyanti, disusul oleh 2 member di belakangnya, yaitu Angelina Christy dan Jessica Chandra sebagai top 3 member untuk music video-nya nanti.
Selain itu juga, satu hal yang menjadi highlight para penggemar yaitu adalah seorang Indah Cahya Nabilla di posisi 13 yang akhirnya menjadi center untuk Undergirls.
Sembari memegang piala dan menahan air matanya, member generasi 9 itu mengucapkan terima kasihnya di atas panggung kepada para penggemarnya.
“Aku memulai perjalanan Sousenkyo aku dengan sedikit sedih karena waktu itu admin Interindah (fanbase Indah) bilang kalau keadaan lagi rumit. Hari itu aku bener-bener sedih, tapi untungnya keajaiban itu mulai datang, banyak yang mau aku di peringkat yang tinggi. Pokoknya aku akan bekerja keras menjadi center Undergirls ini” ujar Indah.
Berikut merupakan daftar member yang termasuk ke dalam posisi Undergirls dan Senbatsu.
Undergirls:
24. Adeline Wijaya (Delyn) sebanyak 26.947 vote
23. Gabriela Abigail (Ella) sebanyak 28.172 vote
22. Helisma Mauludzunia (Eli) sebanyak 28.925 vote
21. Greesela Adhalia (Greesel) sebanyak 33.241 vote
20. Cathleen Nixie (Cathy) sebanyak 34.080 vote
19. Kathrina Irene (Kathrina) sebanyak 34.359 vote
18. Catherina Vallencia (Erine) sebanyak 37.957 vote
17. Grace Octaviani (Gracie) sebanyak 38.029 vote
16. Indira Putri Seruni (Indira) sebanyak 39.086 vote
15. Aurhel Alana (Lana) sebanyak 42.213 vote
14. Febriola Sinambela (Olla) sebanyak 45.028 vote
13. Indah Cahya Nabilla (Indah) sebanyak 45.716 vote
Senbatsu:
12. Cornelia Vanisa (Oniel) sebanyak 46.314 vote
11. Lulu Azkiya Salsabila (Lulu) sebanyak 47.502 vote
10. Aurellia (Lia) sebanyak 47.904 vote
9. Marsha Lenathea (Marsha) sebanyak 52.551 vote
8. Shania Gracia (Gracia) sebanyak 63.277 vote
7. Gita Sekar Andarini (Gita) sebanyak 65.313 vote
6. Freya Jayawardana (Freya) sebanyak 77.328 vote
5. Mutiara Azzahra Umandana (Muthe) sebanyak 103.670 vote
4. Fiony Alveria Tantri (Fiony) sebanyak 103.818 vote
3. Jessica Chandra (Jessi) sebanyak 123.033 vote
2. Angelina Christy (Christy) sebanyak 141.111 vote
1. Feni Fitriyanti (Feni) sebanyak 219.616 vote
6 bulan yang lalu
TEKNOLOGI | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 jam yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu