Pemprov DKI Jakarta Umumkan Arus Mudik Nataru Dimulai Hari Ini

Oleh: Lydia Fransisca
Kamis, 19 Desember 2024 | 15:35 WIB
Kadishub DKI Syafrin Liputo saat diwawancarai. (BeritaNasional/Lydia)
Kadishub DKI Syafrin Liputo saat diwawancarai. (BeritaNasional/Lydia)

BeritaNasional.com - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta mengungkapkan arus mudik Natal dan Tahun Baru 2025 dimulai pada Kamis (19/12/2024) dan berakhir pada Minggu (5/1/2025) mendatang.

"Masa angkutan Natal dan Tahun Baru ini akan dimulai pada 19 Desember, kemudian terakhir pada 5 Januari 2025," kata Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo pada Kamis (19/12/2024).

Syafrin menjelaskan pihaknya menyiagakan 2.700 personel untuk mengamankan kondisi Natal dan Tahun Baru. 

"Jajaran Dinas Perhubungan sudah disiapkan sekitar 2.700 personel untuk pengamanan selama masa angkutan Natal dan Tahun Baru," ujar Syafrin.

Prediksi warga yang akan bepergian dalam masa Nataru ini adalah 110 juta orang.

"Sebagaimana yang diprediksi oleh Kementerian Perhubungan bahwa total tahun ini adalah lebih kurang 110 juta masyarakat yang akan melaksanakan mudik pada masa angkutan Natal dan Tahun Baru ini," tandas Syafrin.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: