Patrick Kluivert Bicara Sosok Pemain yang Bakal Dinaturalisasi
BeritaNasional.com - Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia Patrick Kluivert berbicara soal sosok pemain yang digadang-gadang segera dinaturalisasi.
Hal ini dikatakan pelatih asal Belanda tersebut dalam konferensi pers perkenalan sebagai pelatih baru Timnas Indonesia di Hotel Mulia, Jakarta, Minggu (12/1/2025).
Mantan pelatih Timnas Curacao itu mengatakan dirinya sudah berbicara dengan beberapa pemain yang bisa dinaturalisasi.
‘’Saya tidak tahu apakah saya boleh bilang ini sama Ketum PSSI. Tetapi, saya sudah bicara dengan beberapa pemain yang bisa dinaturalisasi,’’ ucapnya.
Namun, mantan pemain Ajax, AC Milan, dan Barcelona ini enggan menyebut siapa pemain yang dimaksud itu.
‘’Saya sibuk dengan hal ini, tapi saya tidak tahu apa saya boleh sebut namanya,’’ katanya.
Meski begitu, PSSI dan tim pelatih sedang berusaha secepatnya menuntaskan proses naturalisasi ini.
‘’Kami sedang coba menaturalisasi salah satu pemain secepat yang kami bisa,’’ tandasnya.
Diketahui, ada beberapa nama pesepak bola yang akan merapat ke skuad Garuda. Mereka adalah gelandang Royal Antwerp, Jairo Riedewald, dan penyerang anyar Oxford United, Ole Romeny.
7 bulan yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
DUNIA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
DUNIA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 18 jam yang lalu
HUKUM | 13 jam yang lalu