Sudah Tahap Finalisasi, Pemerintah Segera Bayarkan Tunjangan Kinerja Dosen

Oleh: Bachtiarudin Alam
Jumat, 14 Februari 2025 | 13:25 WIB
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati. (BeritaNasonal/Oke Atmaja).
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati. (BeritaNasonal/Oke Atmaja).

BeritaNasional.com - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati, mengatakan saat ini pemerintah dalam proses finalisasi untuk pembayaran tunjangan kinerja (tukin) kepada para dosen di tengah proses efisiensi anggaran.

“Saat ini kami sedang memproses penghitungan dan pendataan dan perpres sedang juga dalam proses untuk difinalkan,” kata Sri Mulyani saat jumpa pers bersama Pimpinan DPR RI di Jakarta, Jumat (14/2/2025).

Meski begitu, Sri Mulyani menjelaskan para dosen yang belum mendapatkan tunjangan kinerja. Namun, tetap mendapatkan tunjangan profesi. 

“Jadi mereka sudah mendapatkan tunjangan profesi tapi belum tunjangan kinerja atau remunerasi,” kata dia.

Oleh sebab itu, Sri Mulyani menyebut tukin para dosen akan selesai dalam waktu dekat. Sementara yang baru mendapat tukin sejauh ini ada 97.734 dosen pada empat kategori dosen yaitu dosen yang ada di bawah perguruan tinggi badan hukum atau PTNBH.

"Keputusan mengenai tukin dari dosen PTN satker di lingkungan Kemendiktisaintek, PTN ya, dosen di PTN satker lingkungan Kemendiktisaintek, kemudian dosen PTN BLU yang belum menerapkan remunerasi dan dosen PNS LL Dikti serta dosen KL lainnya mengenai tukin sedang dalam proses finalisasi perpres yang akan diselesaikan dalam waktu dekat," tutur diasinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: