Ramadan 2025

Polda Metro Sidak Bahan Pokok di Jakarta dan Sekitarnya, Ini Hasilnya

Oleh: Bachtiarudin Alam
Sabtu, 01 Maret 2025 | 08:30 WIB
Polda Metro Sidak Bahan Pokok di Jakarta dan Sekitarnya. (Foto/Polda Metro).
Polda Metro Sidak Bahan Pokok di Jakarta dan Sekitarnya. (Foto/Polda Metro).

BeritaNasional.com - Satgas Pangan Polda Metro Jaya telah melakukan sidak di sejumlah pasar untuk memastikan ketersediaan bahan pokok dan harga yang berada di wilayah Jakarta dan sekitarnya dalam rangka kepastian memasuki bulan ramadan.

Kasatgas Pangan Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak menyampaikan pengecekan ini untuk memastikan ketersediaan stok bahan pokok termasuk harga di pasaran.

"Selama bulan suci ramadan 1446 H sampai dengan hari raya Idul Fitri tahun 2025, Satgas Pangan Daerah Polda Metro Jaya telah melakukan monitoring, pengecheckan dan pengawasan serta sidak pasar terkait ketersediaan dan harga bapokting atau sembako di pasar-pasar tradisional di wilayah hukum Polda Metro Jaya," kata Ade Safri dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Sabtu (1/3/2025).

Ade Safri menjelaskan hasil sidak kali ini, bisa dipastikan untuk harga bahan pokok dipastikan aman. 

"Hasil sidak dan pengecekan di pasar-pasar tradisional di wilayah hukum Polda Metro Jaya sampai saat ini utk ketersediaan atau stok bapokting mencukupi atau tersedia," ucap Ade Safri.

Selain itu, Ade Safri juga menyebut untuk pengecekan harga bahan pokok yang dijual di pasaran. Hasilnya, harga pokok mengalami kenaikan, namun masih dalam taraf stabil.

"Harga juga masih relatif stabil walaupun ada kenaikan yang bervariatif," kata Ade Safri.

"Dipastikan untuk wilayah Jakarta, untuk bapokting masih tersedia dan harga terpantau masih dalam keadaan stabil walaupun masih terjadi beberapa kenaikan yang bervariatif serta tidak ditemukan indikasi adanya Panic Buying terhadap Sembako," sambungnya.

Tidak lupa, Ade Safri mengingatkan kepada para pedagang di pasar, agar tidak memainkan harga bahan pokok termasuk tidak melakukan penimbunan bapok.

"Para pedagang diimbau agar tidak menaikkan harga diluar kewajaran dan juga kepada para pengunjung pasar agar tidak melakukan aksi borong supaya tidak terjadi panic buying yang menimbulkan gejolak harga yang tidak stabil. Dipastikan bahwa stok atau ketersedian bahan pokok di wilayah Jakarta mencukupi," ujarnya.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: