Selasa, 04 Maret 2025
JADWAL SALAT & IMSAKIAH
Imsak
00:00
Subuh
00:00
Zuhur
00:00
Ashar
00:00
Magrib
00:00
Isya
00:00

Pertama Kali Tiongkok Pilih Astronot Pakistan

Oleh: Sri Utami Setia Ningrum
Minggu, 02 Maret 2025 | 15:45 WIB
Ilustrasi (BeritaNasional/Pixabay)
Ilustrasi (BeritaNasional/Pixabay)

BeritaNasional.com -  Tiongkok membuka kesempatan lebar kepada warna negara lain untuk mengunjungi stasiun luar angkasanya. Negara ini dikabarkan telah menyepakati penandatanganan perjanjian membuka kesempatan tersebut untuk astronot Pakistan.

Ini akan menjadi yang pertama kali bagi Tiongkok memberi kesempatan kepada warga negara asing untuk menapaki stasiun luar angkasanya. 

Perjanjian ini ditandatangani Badan Rekayasa Antariksa Berawak China (CMSEO) dan Komisi Penelitian Luar Angkasa dan Atmosfer Atas Pakistan (SUPARCO) sekaligus  menandai  sejarah  pertama kalinya Tiongkok memilih dan melatih astronot warga negara asing. 

Melansir Antara, Kerja sama ini dilegalkan  melalui penandatanganan perjanjian, Jumat (28/2/2025) memungkinkan seorang astronot Pakistan terbang ke stasiun luar angkasa Tiongkok. 

Selanjutnya Tiongkok memilih satu astronot Pakistan dari kelompok yang dilatih di bawah program luar angkasanya.

Proses seleksi diperkirakan sekitar satu tahun. Sang astronot terpilih ini akan mengikuti misi penerbangan jangka pendek bersama astronot China di stasiun luar angkasa Tiangong dalam beberapa tahun mendatang. (Antara)sinpo

Editor: Sri Utami Setia Ningrum
Komentar: