Selasa, 18 Maret 2025
JADWAL SALAT & IMSAKIAH
Imsak
00:00
Subuh
00:00
Zuhur
00:00
Ashar
00:00
Magrib
00:00
Isya
00:00

Kabar Duka, Komedian Mat Solar Bajaj Bajuri Meninggal Dunia

Oleh: Tim Redaksi
Selasa, 18 Maret 2025 | 00:15 WIB
Komedian Mat Solar Bajaj Bajuri Meninggal Dunia. (Foto/instagram Rieke Diah Pitaloka).
Komedian Mat Solar Bajaj Bajuri Meninggal Dunia. (Foto/instagram Rieke Diah Pitaloka).

BeritaNasional.com - Kabar duka datang dari dunia hiburan tanah air usai Nasrullah atau yang biasa dikenal Mat Solar atau Bajuri meninggal dunia pada hari ini, Senin (17/3/2025) malam.

Kabar duka kepergian Mat Solar ini sebagaimana disampaikan oleh Anggota DPR RI, Rieke Diah Pitaloka yang merupakan mantan rekan mainnya dalam sitkom Bajaj Bajuri.

“Telah berpulang Bapak Nasrullah alias Mat Solar alias Bajuri,” tulis Rieke dalam unggahan di akun media sosial instagram, Selasa (18/3/2025) dini hari WIB.

Dalam postingan Rieke, Mat Solar meninggal dunia pada pukul 22.30 WIB di rumah sakit Pondok Indah.

Jenazah rencananya akan dimakamkan di TPU Haji Daiman, Cimanggis, Ciputat pada Selasa (18/3), pukul 09.00 WIB atau 10.00 WIB.

Wanita yang akrab disapa Oneng ini pun mengungkapkan rasa sedihnya lantaran tak bisa memperjuangkan hak dari Mat Solar.

“Mohon dimaafkan semua kesalahan almarhum. Alfatihah. Abang, maafin Oneng belum bisa perjuangin hak Abang,” tandasnyasinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: