Liverpool Telan Kekalahan atas Fulham, Van Dijk: Pekerjaan Kami Belum Selesai

Oleh: Tarmizi Hamdi
Selasa, 08 April 2025 | 18:35 WIB
Bek Liverpool Virgil van Dijk. (Foto/liverpoolfc.com)
Bek Liverpool Virgil van Dijk. (Foto/liverpoolfc.com)

BeritaNasional.com - Bek andalan Liverpool Virgil van Dijk menyampaikan mentalitas yang tertanam dalam tim Liverpool setelah ditundukkan Fulham di Stadion Craven Cottage pada Minggu (6/4/2025) dalam lanjutan pekan ke-31 Premier League.

"Itulah mentalitas yang ada di tim kami bahwa pekerjaan belum selesai," ucap pemain bernomor punggu 4 ini setelah pertandingan yang dikutip dari laman resmi klub pada Selasa (8/4/2025).

Dia juga merefleksikan kekalahan timnya atas Fulham sebagai pertandingan yang buruk karena ini kali kedua The Reds tumbang di Premier League musim ini..

"Itu adalah hari yang buruk di kantor bagi kami semua. Saya pikir itu adalah momen-momen individual yang seharusnya dapat ditangani dengan lebih baik," ungkapnya.

Namun, pemain asal Belanda tersebut menegaskan seluruh skuad menyadari perjuangan di Premier League Inggris masih panjang.

Di Premier League musim ini, Liverpool menelan kekalahan kedua. Keunggulan The Reds melalui gol Alexis Mac Allister sempat dibalikkan oleh tiga gol Fulham sebelum jeda turun minum. 

Meskipun Luis Diaz berhasil memperkecil skor menjadi 3-2 di babak kedua dan Harvey Elliott nyaris menyamakan kedudukan dengan tendangan yang membentur mistar, The Reds gagal meraih poin.

Saat ini, Liverpool memimpin klasemen Liga Primer dengan keunggulan 11 poin atas Arsenal, dengan tujuh pertandingan tersisa. Selanjutnya, mereka akan menjamu West Ham United di Anfield pada pekan ini.

"Itu tidak dapat diterima sebagai sebuah tim," ujar Van Dijk kepada wartawan usai pertandingan yang dikutip dari laman resmi klub pada Selasa (8/4/2025).

Lebih lanjut, mantan pemain Southampton tersebut menjelaskan kesalahan-kesalahan individu tersebut berakibat fatal. 

"Dalam pertandingan, momen-momen seperti ini bisa saja terjadi, tetapi jika Anda membiarkan mereka kembali, mereka jelas mencetak tiga gol dan kami berada dalam posisi yang sulit," katanya.

Van Dijk mengakui bahwa timnya tidak bermain sempurna dan dihukum atas kecerobohan yang mereka lakukan. 

"Tidak ada yang bisa sempurna dan kami ceroboh dan kami dihukum dengan cepat dan, seperti yang saya katakan, itu adalah pertarungan yang sulit untuk dimainkan. Kami masih memiliki keyakinan, masih memiliki peluang tetapi, berdasarkan babak pertama, Anda tidak dapat membantah hasilnya," tuturnya.

Meskipun kekalahan ini mengecewakan, Van Dijk menekankan bahwa timnya tidak akan menyerah.

"Sebagai pemain, kita semua tahu [bahwa belum ada yang dimenangkan], saya sudah menyebutkannya setiap minggu. Namun, yang penting adalah masih ada tujuh pertandingan tersisa dan menuju West Ham Minggu depan, kami harus bermain habis-habisan di kandang, sebagai tim, sebagai pemain bersama para penggemar dan meraih tiga poin," tegasnya.

Ia juga memastikan bahwa tim akan bekerja keras dalam latihan untuk mempersiapkan diri menghadapi West Ham. 

"Kami akan berlatih cukup keras dan kami berada dalam posisi yang sangat bagus, tetapi pertandingan seperti ini, terutama di babak pertama, menunjukkan bahwa pekerjaan belum selesai dan saya telah mengatakannya setiap minggu," ungkapnya.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: