Jadwal Lengkap Semifinal Liga Champions: Arsenal vs PSG, Barcelona vs Inter

Oleh: Harits Tryan
Kamis, 17 April 2025 | 12:00 WIB
Trofi Liga Champions. (Foto/uefa)
Trofi Liga Champions. (Foto/uefa)

BeritaNasional.com - Empat klub elite Eropa telah memastikan tempat di babak semifinal Liga Champions musim 2024/2025. Mereka adalah Paris Saint-Germain (PSG), Arsenal, Inter Milan dan Barcelona. 

Arsenal mencatat kemenangan bersejarah dengan menyingkirkan juara bertahan Real Madrid melalui agregat 5-1. Setelah unggul 3-0 di leg pertama, The Gunners memastikan tiket ke semifinal dengan kemenangan 2-1 di Santiago Bernabéu.Gol dari Bukayo Saka dan Gabriel Martinelli mengukuhkan dominasi Arsenal atas Los Blancos.

Inter Milan memastikan tempat di semifinal setelah menyingkirkan Bayern Munich dengan agregat 4-3. Setelah menang 2-1 di leg pertama, Inter bermain imbang 2-2 di leg kedua. 

Kemudian, Barcelona memastikan tiket semifinal setelah menang agregat 5-3 dari Borussia Dortmund. Di sisi lain, Paris Saint-Germain (PSG) berhasil memastikan satu tempat di semifinal kompetisi Eropa usai menyingkirkan Aston Villa dengan agregat 5-4. 

Laga panas antara Arsenal dan Paris Saint-Germain (PSG) akan membuka babak semifinal Liga Champions musim ini. Pertandingan leg pertama dijadwalkan berlangsung pada 30 April 2025 dini hari WIB, dengan Arsenal bertindak sebagai tuan rumah lebih dahulu.

Lalu leg kedua akan berlangsung pada tanggal 8 Mei 2025 dini hari di mana PSG menjadi tuan rumah.

Sementara itu, duel seru lainnya akan mempertemukan Barcelona melawan Inter Milan. Barcelona akan menjamu wakil Italia itu pada leg pertama yang digelar 1 Mei 2025. Leg kedua akan dilangsungkan di markas Inter pada 7 Mei 2025 dini hari WIB.

Arsenal vs PSG

Leg 1: 30 April dini hari WIB

Leg 2: 8 Mei dini hari WIB

Barcelona vs Inter

Leg 1: 1 Mei dini hari WIB

Leg 2: 7 Mei dini hari WIBsinpo

Editor: Harits Tryan
Komentar: