Kabar Baik untuk Warga Serang, Jalur KRL Bakal Diperpanjang hingga Jakarta

BeritaNasional.com - Pemkot Serang resmi menggandeng PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional (Daop) 1 Jakarta untuk mewujudkan impian banyak warga, yaitu memperluas jalur kereta rel listrik (KRL) dari Serang, Banten, hingga Jakarta.
Wali Kota Serang Budi Rustandi menyampaikan kabar gembira ini di Serang pada Senin (21/4/2025). Ia menjelaskan penandatanganan kerja sama tersebut merupakan langkah awal dalam mengembangkan sistem transportasi yang diharapkan mengatasi kemacetan dan mempermudah mobilitas warga Kota Serang.
"Kerja sama ini juga mencakup pemanfaatan aset antara Pemkot Serang dan PT KAI yang akan diatur lebih lanjut dalam perencanaan teknis," tuturnya yang dikutip dari Antaranews pada Selasa (22/4/2025).
Budi juga menegaskan langkah ini adalah wujud komitmen pemerintah daerah dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dan menyediakan akses transportasi yang lebih baik bagi masyarakat.
“Ini adalah bentuk keseriusan kita dalam mendukung peningkatan ekonomi masyarakat Kota Serang. Rencana besar ini juga akan mendapat dukungan dari pihak PLN agar urusan birokrasi ke depan bisa lebih mudah,” katanya.
Lebih lanjut, ia mengungkapkan proyek ambisius tersebut mulai dirancang oleh pemerintah pusat tahun ini dengan target dimulainya konstruksi fisik pada 2026.
"Dengan hadirnya KRL hingga ke Kota Serang, kami berharap konektivitas antarwilayah semakin meningkat dan aktivitas ekonomi masyarakat dapat tumbuh lebih pesat," ujarnya.
Sementara itu, Eksekutif Vice President (EVP) PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Jakarta, Yuskal Setiawan, menjelaskan kapasitas jalur kereta api yang ada saat ini masih memadai untuk menampung tambahan perjalanan KRL tanpa memerlukan pembangunan jalur baru.
"Terkait rute yang akan digunakan, jalur kereta api saat ini sudah tersedia, yakni dari Rangkasbitung menuju Merak dan Jakarta," tandasnya.
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu