Setelah Salat Idul Adha di Masjid Istiqlal, Prabowo Bagi-bagi THR kepada Warga

BeritaNasional.com - Presiden Prabowo Subianto membagikan tunjangan hari raya (THR) kepada warga setelah salat Idul Adha di Masjid Istiqlal, Jakarta, Jumat (6/6/2025).
Prabowo terlihat membagikan amplop kepada warga dari atas kap mobilnya saat keluar dari Istiqlal pada sekitar pukul 07.50 WIB. Prabowo pun menyapa warga yang menunggunya.
Prabowo membuka sunroof Mobil Maung Garuda RI-1. Kemudian, ia membagikan amplop THR kepada warga secara langsung.
"Terima kasih, Pak," ujar warga yang menerima THR Prabowo.
Kemudian, iringan kendaraan Prabowo melanjutkan perjalanan menuju Istana Kepresidenan.
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 20 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
HUKUM | 2 hari yang lalu