Wali Kota Bekasi Minta Pramono Kirim Alat Berat untuk Bersihkan Bangunan Liar di Bantaran Sungai

Oleh: Lydia Fransisca
Rabu, 09 Juli 2025 | 18:30 WIB
Gubernur Jakarta Pramono Anung (kanan) bersama Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tjahyono. (Foto/Pemprov Jakarta)
Gubernur Jakarta Pramono Anung (kanan) bersama Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tjahyono. (Foto/Pemprov Jakarta)

BeritaNasional.com - Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tjahyono meminta Pemprov Jakarta membantunya membersihkan bangunan-bangunan liar yang mengganggu saluran air.

Tri berharap Pemprov Jakarta dapat mengirimkannya alat-alat berat untuk mengerjakan hal tersebut.

Adapun hal tersebut disampaikan Tri saat bertemu Gubernur Jakarta Pramono Anung di Balai Kota Jakarta pada Selasa (8/7/2025).

"Jadi, dalam rangka kebutuhan terkait dengan alat berat dalam rangka kita akan menertibkan bangunan-bangunan yang mengganggu saluran air dan sungai-sungai yang ada, termasuk sungai-sungai yang kemudian mengarah ke DKI Jakarta," kata Tri kepada wartawan yang dikutip pada Rabu (9/7/2025).

Selain itu, Tri meminta Pemprov DKI untuk membangun dua flyover sebagai timbal balik telah membuang sampah ke TPST Bantargebang.

Tri mengatakan pembangunan flyover ini akan memudahkan dan mempercepat pengiriman sampah dari Jakarta ke Bekasi, Jawa Barat.

"Ada kesediaan dari Pemerintah DKI Jakarta untuk kemudian membangun dua flyover tambahan sehingga akan lebih lancar, lebih cepat lagi sampah ini sampai ke Bantargebang," kata Tri kepada wartawan di Balai Kota DKI, dikutip Rabu (9/7/2025).

Menurut Tri, hadirnya flyover ini juga akan membawa dampak positif bagi kesehatan warga Bekasi karena pengiriman sampah bakal lebih cepat.

Lokasi dua flyover ini berada di Kemang Pratama dan Pasar Bantargebang. 

"Tidak membawa dampak apa ya, kesehatan bagi warga masyarakat dalam Bekasi," ujar Tri.

 sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: