Timnas Indonesia Punya Peluang Patahkan Rekor Buruk Lawan Irak

BeritaNasional.com - Pengamat sepak bola nasional Ronny Pangemanan menilai peluang Timnas Indonesia untuk mematahkan rekor buruk melawan Irak masih terbuka lebar.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia masuk Grup B ronde keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pada laga pertama, Garuda menelan kekalahan 2-3 dari Arab Saudi.
Laga kedua, alias laga terakhir, Indonesia akan hadapi Irak. Laga Irak vs Indonesia bakal digelar pada Minggu (12/10/2025) pukul 02.30 WIB di King Abdullah Sports City, Jeddah
Untuk Head to head Indonesia vs Irak terlihat jomplang. Sejak 1968 dari 11 pertemuan, Timnas Indonesia menang sekali, imbang dua kali, dan kalah delapan kali!
Satu-satunya kemenangan Indonesia di dapat pada pertemuan perdana kedua tim di tahun 1968 pada Kualifikasi Olimpiade yang di mana Indonesia menang 2-1 ketika itu.
Menurutnya, situasi dan kondisi skuad Garuda saat ini berbeda jauh dibanding pertemuan sebelumnya.
“Peluang untuk mematahkan rekor masih terbuka, karena situasi dan kondisi sekarang berbeda. Ketika terakhir kali Timnas kalah 0-2 di GBK, sejumlah pemain naturalisasi belum memperkuat Indonesia,” ujar Ronny saat berbincang dengan Beritanasional.com, Sabtu (11/10/2025).
Pria yang akrab disapa Bung Ropan menyebutkan, pada pertemuan terakhir tersebut pemain-pemain seperti Ole Romeny, Jay Idzes, Kevin Verdonk, Joey Pelupessy, Miliano Jonathans, Calvin Verdonk, Eliano Reijnders, dan Maarten Paes belum bergabung dalam tim nasional. Kini, dengan kehadiran mereka, kekuatan Indonesia diyakini meningkat signifikan.
“Kehadiran mereka membawa kualitas dan pengalaman baru dalam skuad Garuda. Semoga tim bisa tampil solid dan mendapatkan hasil positif saat menghadapi Irak,” tambahnya.
Pertandingan antara Indonesia dan Irak akan menjadi laga penting bagi skuad asuhan Patrick Kluivert dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Jika kalah, maka harapan untuk ke Piala Dunia pun pupus. Sebaliknya, bila menang masih ada harapan skuad Merah Putih untuk Timnas Indonesia ikut pentas di kejuaran sepak bola antar negara tersebut.
EKBIS | 18 jam yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 11 jam yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 6 jam yang lalu